Rekomendasi 3 Best Email Client Services Tahun 2022

Menawarkan fitur yang mampu mengelola email dalam jumlah banyak melalui satu aplikasi, layanan Email Client telah menjadi pilihan terbaik bagi banyak perusahaan. Tidak heran jika kini semakin banyak pengembang aplikasi yang memunculkan produk Email Client mereka sendiri. Hingga akhirnya muncul pertanyaan, manakah Email Client terbaik di antara banyaknya pilihan itu?

3 Email Client Services Terbaik Tahun 2022

Kami telah merangkum daftar tiga teratas aplikasi Email Client terbaik tahun 2022, yaitu sebagai berikut.

1. Microsoft Outlook

Microsoft Outlook merupakan bagian dari Microsoft Office yang menyediakan layanan pengelola informasi pribadi. Fitur yang ditawarkan cukup kompleks, meliputi Email, Calendar, Note Taking, Journal, Task Manager, Contact Manager, hingga Web Browser. Meski tidak hanya berfokus pada layanan email, namun nyatanya aplikasi ini masih menjadi pilihan populer sebagai Email Client.

Keunggulan Microsoft Outlook terletak pada cakupan integrasinya yang sangat luas. Aplikasi ini dapat dihubungkan dengan Microsoft Office SharePoint Server dan Microsoft Exchange Server. Tidak berhenti di situ, Microsoft bahkan telah mengembangkan Outlook Mobile yang tersedia untuk Android dan iOS.

Sejauh ini, Microsoft Outlook banyak dimanfaatkan untuk kepentingan bisnis dan pendidikan di universitas. Namun Microsoft sendiri tidak membatasi aplikasinya pada skala organisasi besar atau profesional, mereka juga mendukung penggunaan pribadi.

Dalam mode gratisnya, Microsoft Outlook memberikan layanan pengelola email, kalender, filter spam/malware, dan penyimpanan OneDrive sebesar 5GB. Sedangkan untuk fitur-fitur lanjutan seperti custom nama domain, enkripsi pesan, dan penghapusan otomatis lampiran berbahaya, Anda harus membeli paket berbayar di Microsoft 365.

2. MTARGET

Tak kalah dari aplikasi buatan luar negeri, Indonesia memiliki MTARGET dalam jajaran best Email Client services tahun 2022. Sebagai tools yang menawarkan bantuan kepada perusahaan untuk menjalin interaksi dengan klien, kami memiliki fitur pengelolaan email yang cukup kompleks.

Berikut merupakan beberapa fungsi dari fitur-fitur yang kami milikid:

  • Mendapatkan data email subscriber.
  • Mengelola profil pengirim dan memvalidasi email.
  • Mengatur otentikasi domain email pengirim.
  • Menjaga keamanan dan menyaring email spam.
  • Migrasi data dengan mudah.
  • Tersedia berbagai integrasi ke berbagai channel dan apps lain.

Bagi Anda yang ingin mencoba tools kami, Anda dapat mencoba layanan free trial gratis selama 30 hari di sini.

3. Thunderbird

Jika Anda masih merasa berat membeli dua Email Client services di atas, mungkin Thunderbird bisa menjadi alternatif yang bagus. Aplikasi keluaran Mozilla ini termasuk yang paling diminati sebagai layanan Email Client gratis dengan kinerja sebanding Outlook.

Beberapa fitur unggulan Thunderbird di antaranya Add-On untuk memperluas fungsionalitas aplikasi dan Unified Inbox dengan fungsi pelacakan beberapa akun di satu tempat. Keamanan dan privasi data pengguna juga menjadi dua aspek yang sangat dijaga oleh Thunderbird. Mereka mampu mendeteksi upaya peretasan, phising, dan mengirim peringatan saat pengguna mengklik tautan mencurigakan.

Di atas semua itu, yang paling mengesankan adalah sifatnya yang open-source hingga siapa saja dapat menggunakan dan menyesuaikan kebutuhan masing-masing. Sayangnya, hingga saat ini Thunderbird baru tersedia untuk Windows, Linux, dan MacOS, namun masih terbatas untuk perangkat seluler.

Kriteria Email Client yang Baik

Selain tiga aplikasi yang sudah disebutkan, tentunya masih banyak layanan Email Client yang tidak kalah bagus di luar sana. Anda boleh saja memilih aplikasi manapun yang sesuai preferensi dan kebutuhan. Untuk kriterianya sendiri, bagi sebuah Email Client dapat disebut baik, bisa dilihat pada daftar berikut.

  • Email Client dapat dipersonalisasi.
  • Email Client dapat meningkatkan email productivity.
  • Email Client menyediakan app integration.
  • Email Client dapat diakses dengan/tanpa internet.
  • Email Client memiliki fitur yang up-to-date.
Baca Juga

Pelajari hal-hal lainnya seputar Email Client lainnya pada blog kami di blog.mtarget.co atau ingin memulai campaign email marketing dengan MTARGET? Daftarkan diri Anda di sini.

(V.V)