Mengenal Email Product Launching?

Email product launching akan sangat membantu dalam meningkatkan kredibilitas sebuah bisnis. Kamu memerlukannya untuk menjaga pelanggan agar tidak berpaling. Kunci keberhasilan dari strategi ini berkaitan dengan komunikasi. Komunikasi ini membuat pelanggan tetap terhubung. Manakala kamu merilis sebuah produk baru, produk tersebut akan lebih mudah untuk kamu jual.

Pengertian Email Product Launching

Tahukah kamu apa yang dimaksud dengan email product launching? Ini merupakan sebuah strategi pemasaran yang berisi tentang informasi perilisan produk/layanan baru.

Informasi ini sangat berguna untuk meningkatkan kesadaran pelanggan, khususnya pelanggan lama yang pernah melakukan pemesanan di tempatmu.
Informasi tersebut dikirim oleh pebisnis melalui email. Isinya berupa pemberitahuan tentang munculnya produk yang akan dirilis dalam waktu dekat. Selain itu, isinya juga bisa perubahan tentang bisnis dan pembaharuan terkait produk lama.

Adanya pesan ini memungkinkan pelanggan semakin penasaran. Tidak jarang, ini menjadi kabar gembira. Khususnya ketika produk yang dinilai memiliki kelemahan dapat ditingkatkan kualitasnya. Pemberitahuan ini sekaligus membuat pelanggan dapat mempersiapkan diri. Tujuannya agar tidak ketinggalan informasi. Bahkan, tertinggal untuk mendapatkannya.

Jenis Pemasaran Produk Baru Rilis Melalui Email

Perlu Kamu ingat bahwa email product launching ini mengedepankan penggunaan email dalam promosi produk baru. Jadi, medianya hanya alamat email yang kamu kumpulkan dari pelanggan. Mengenai jenisnya sendiri terbagi menjadi beberapa. Di antara yang paling populer adalah menginformasikan beberapa hal berikut ini.

  • Launching Produk Baru

Sebuah bisnis akan mencoba untuk mendapatkan profit sebanyak mungkin. Salah satunya dengan merilis produk baru. Produk seperti ini tentunya belum dikenal luas oleh masyarakat. Untuk itulah, kamu perlu mengenalkannya. Caranya dengan memberitahukan pada pelanggan terkait peluncurannya. Kamu bisa memulainya dari pelanggan tetap. Tepatnya, orang yang sudah menjadi bagian dari pelanggan utama. Yakni seseorang yang dengan senang hati menjadi subscriber di tempatmu.

  • Perilisan Fitur Baru

Fitur baru dalam sebuah bisnis bisa menjadi kabar gembira bagi pelanggan. Pembuatannya harusnya disadari oleh pelanggan. Adanya fitur ini menjadikan pelanggan lebih bersemangat. Setidaknya, pelanggan akan menilai bisnis lebih terpercaya. Karena, pebisnis terus meningkatkan kualitas layanannya di tiap waktu.

  • Pengumuman Beta

Informasi ini ditujukan untuk memperoleh pendaftar baru. Bahkan, menjadi salah satu partisipan yang mencoba sebuah produk. Hasilnya, pebisnis dapat mengevaluasi tentang sebuah produk. Misalnya, dengan melihat seberapa baiknya produk di mata pelanggan.

Ketika pelanggan menyukainya, ini berarti produk tersebut memang tepat untuk dipublikasikan. Akhirnya, pebisnis dapat merilisnya dengan penuh keyakinan jika produknya akan berhasil dijual.

  • Pre-order Produk

Faktanya, pelanggan ingin menjadi orang yang pertama kali mendapatkan barang. Karakter seperti inilah yang harusnya kamu maksimalkan. Kamu bisa menggunakan email product launching berupa teknik pre order. Teknik ini akan mempengaruhi psikologi seseorang. Seseorang akan memandang adanya urgensi. Pada akhirnya, seseorang akan mencoba untuk memesannya sebelum tanggal rilis produk.

  • Webinar

Pemberitahuan lainnya berupa acara atau webinar. Pengumuman ini membuat penerimanya dapat memahami kapan acara dilangsungkan. Ketika webinar ini sesuai dengan kebutuhannya, seseorang akan sigap dalam mengikutinya. Karena, kesempatan seperti ini dipandang lebih spesifik dan materinya lebih bermutu.
Hal ini akan semakin menarik perhatian jika kamu membuat kebijakan tentang pembatasan kursi. Keterbatasan orang yang berpartisipasi akan membuat pelanggan tidak ingin ketinggalan. Akhirnya, seseorang akan mendaftar setelah membaca email pemberitahuan tersebut.

Akhirnya, email product launching ini memang dapat membantu untuk memajukan sebuah bisnis. Kamu hanya perlu memberitahu target pasar yang potensial. Dengan begitu, perilisan produk tersebut akan tepat sasaran sehingga memudahkan untuk dijual.

Baca Juga

Ingin mendapatkan tips dan trik menarik seputar digital marketing? Kunjungi blog kami di blog.mtarget.co. atau ingin memulai campaign email marketing dengan MTARGET, segera daftarkan diri kamu melalui mtarget.co kamu juga bisa subscribe newsletter kami di sini dan jangan lupa bergabung di channel Telegram MTARGET untuk informasi lainnya seputar MTARGET dan berita-berita terbaru.
(M.M) Edt (P.J)