Apa itu Lead Magnet? Kenali di Sini!

Apa itu lead magnet? Sebelum menjawabnya, sebagai pengguna internet, Anda pasti pernah melihat sebuah formulir yang tiba-tiba muncul pada saat membuka situs web tertentu. Umumnya, Anda akan ditawari semacam e-book maupun panduan gratis. Namun, syaratnya kamu harus memberikan alamat email Anda.

Hal semacam ini kini banyak sekali ditemukan di situs-situs website, yang menjadi pertanyaannya kemudian adalah apa sebenarnya tujuan dari semua itu? Lalu, berbahayakah jika memberikan alamat email pribadi kita?

Takutnya, alamat email yang Anda berikan akan digunakan untuk hal-hal yang justru akan merugikan Anda di kemudian hari. Apalagi kini ada banyak kasus data pribadi bocor di internet. Nah, untuk menjawabnya, maka baca artikel ini hingga selesai.

Apa itu Lead Magnet?

Lead magnet merupakan istilah untuk layanan gratis yang diberikan dengan tujuan mengumpulkan email audiens. Dalam hal ini, marketers menawarkannya kepada para pelanggan atau semacam suap sebagai imbalan karena sudah memberikan informasi kontak atau alamat email mereka. Apalagi 70% visitor website tidak akan kembali lagi. Oleh karena itu, Anda perlu memanfaatkan momen ketika mereka berkunjung semaksimal mungkin.

Sebuah metode yang tujuan utamanya adalah untuk menarik sebanyak mungkin followers atau pengikut. Tujuan utama dari layanan seperti ini adalah untuk membuat prospek penjualan. Tim marketers umumnya menggunakannya untuk memasarkan penawaran yang sebenarnya tidak ada kaitannya dengan prospek penjualan utama.

Kualitas Lead Magnet yang Sempurna

Kira-kira seperti apa bentuk lead magnet yang sempurna? Sehingga bisa membuat para pengunjung situs web dengan mudah memberikan alamat emailnya dengan senang hati? Nah, dalam hal ini kualitas lead magnet yang sempurna bisa dikelompokkan dalam kata ”PRAISE”. Untuk lebih jelasnya lagi, lihat ulasan yang ada di bawah ini.

  • Problem-solving
    Harus mampu berperan sebagai problem solving. Artinya harus mampu memecahkan masalah nyata dari mereka yang Anda prospek dan memberi mereka apa yang dibutuhkannya. Jangan menawarkannya sekaligus. Misalnya tips, contoh, dan pola. Aturannya, satu magnet harus mengatasi satu masalah.

  • Relevant
    Jika Anda ingin lead magnet akan membuat orang tertarik dengan bisnis Anda, jangan pernah biarkan mereka keluar dari topik. Perjelas audiens target Anda dan kebutuhan mereka.

  • Attractive
    Magnet yang Anda buat harus menarik perhatian. Untuk itu, pastikan desain dan salinannya Anda pikirkan dengan matang. Seperti halnya konten yang akan Anda tawarkan. Satu hal lagi, kebanyakan orang suka dengan barang gratis. Artinya jika ingin mereka tertarik, maka tawarkan nilai gratis ini.

  • Instant
    Jangan biarkan prospek Anda menunggu. Sebab Anda sudah berjanji untuk menyelesaikan masalah mereka. Untuk itu, kamu harus bisa sesegera mungkin mengirim lead magnet. Contohnya, Anda bisa menaruhnya pada halaman terima kasih setelah mereka memasukkan detail kontak mereka. Atau Anda pun bisa mengirimnya lewat email tepat setelah mereka berlangganan.

  • Specific
    Jangan pernah membuat lead magnet yang terlalu umum. Semakin spesifik tentang nilai yang akan dibawanya ke mereka, maka akan semakin banyak yang akan berlangganan.

  • Easy-to-use
    Harus mudah dicerna. Artinya jangan pernah menawarkan e-book yang terlalu rumit atau kursus yang panjang. Buatlah sesimpel mungkin.

Nah, ternyata jika memang tujuan utamanya seperti ini, maka tidak berbahaya jika memberikan alamat email pribadi Anda. Sebab ini merupakan bagian dari strategi promosi online. Sebuah metode yang dikenal dengan nama lead magnet.

Baca Juga

Ingin mendapatkan tips dan trik menarik seputar digital marketing? Kunjungi blog kami di blog.mtarget.co. atau ingin memulai campaign email marketing dengan MTARGET, segera daftarkan diri kamu melalui mtarget.co kamu juga bisa subscribe newsletter kami di sini dan jangan lupa bergabung di channel Telegram MTARGET untuk informasi lainnya seputar MTARGET dan berita-berita terbaru.
(M.M) Edt (P.J)