Apakah Protokol SMTP Wajib Digunakan dalam Pengiriman Email?

Apa Anda pernah mengetahui atau mendengar tentang port SMTP dan port SMTP Relay? Keduanya terdengar hampir mirip dan tumpang tindih, karena keduanya sama-sama menyebutkan SMTP dalam istilahnya. Port SMTP dan port SMTP Relay adalah sama-sama bagian dari SMTP. Yang mana SMTP merupakan singkatan dari Simple Mail Transfer Protocol.

Simple Mail Transfer Protocol merupakan seperangkat standar atau aturan dalam proses komunikasi yang memungkinkan sebuah aplikasi untuk mengirimkan email menggunakan koneksi internet. Yang mana, protokol standar ini membantu Anda dalam proses pengiriman email kepada penerima yang Anda kehendaki.

Bertukar email ke pengguna komputer lain secara massive, seperti mengirimkan pesan berupa teks, audio, video, ataupun grafik dapat Anda lakukan dengan bantuan SMTP yang membutuhkan koneksi internet. Fungsi utama dari SMTP adalah untuk melakukan proses transfer email antar server. SMTP juga dapat mengidentifikasi SMTP itu sendiri, dan menyatakan jenis komunikasi yang sedang dilakukan.

SMTP juga menawarkan metode yang berguna untuk menangani masalah, seperti alamat email yang tidak valid. Misalnya, jika Anda salah dalam mengisi kolom penerima, ataupun Anda sudah benar mengisinya namun ternyata alamat email tujuan tidak valid. Maka, server penerima akan memberikan notifikasi terkait hal tersebut.

Server email sangat mirip dengan* server* situs web dalam hal itu, meskipun mungkin ada nama domain yang menghadap ke depan yang ramah pengguna, komunikasi sebenarnya terjadi melalui alamat IP, seperti 222.501.285.45. Sebuah port adalah cara lain untuk membantu komputer (seperti dua server email) berkomunikasi satu sama lain:

  • Alamat IP mengidentifikasi komputer.
  • Port mengidentifikasi aplikasi/layanan tertentu yang berjalan di komputer itu, seperti SMTP.

Jika dianalogikan, Alamat IP adalah alamat jalan fisik dari kompleks bisnis. Port adalah jumlah bisnis tertentu di kompleks bisnis itu. Jika Anda ingin menyampaikan sesuatu ke bisnis itu, Anda tidak bisa hanya menyampaikannya ke kompleks bisnis, Anda juga perlu cara untuk memastikannya sampai ke tempat yang tepat di dalam kompleks bisnis.

Jadi, Anda sudah paham kan terkait Apa itu port SMTP? Silakan simak perbedaannya dengan port SMTP Relay.

Port SMTP Relay

Perbedaan port SMTP dengan port SMTP Relay adalah, SMTP merupakan sebuah konsep yang dapat menjelaskan proses pengiriman email hingga pesan tersebut sampai kepada penerimanya. Namun, port SMTP Relay merupakan proses cara kerja bagaimana hal itu bisa terjadi. Berikut adalah penjelasan terkait apa itu port SMTP Relay.

Port SMTP Relay merupakan sebuah proses ketika Anda ingin mengirimkan sebuah pesan baik itu berupa teks, video, audio, ataupun grafik secara massive, maka Anda perlu menggunakan perangkat Anda yang terhubung dengan koneksi internet. Kemudian, ketika Anda sudah klik “send”, pesan Anda akan langsung menuju server menggunakan port, misal port 2525.

Kemudian, server tersebut akan melakukan pengecekan terhadap email yang Anda kirim, apakah di dalam pesan tersebut terdapat spam, virus, malware, dan juga terdapat pengecekan IP Authority. Selanjutnya, pesan Anda akan menuju server lain menggunakan port yang sama, sehingga email Anda sampai kepada server penerima.

Email yang Anda kirim secara massive tersebut, akan diterima oleh penerimanya dan masuk ke folder email mereka. Email Anda akan masuk ke folder yang sesuai dengan hasil pengecekan email yang Anda kirim tersebut. Apakah email Anda masuk ke folder spam, junk, inbox, atau yang lain. Hal itu tergantung pada isi email yang Anda kirimkan.

Baca Juga

Dapatkan tips dan trik menarik seputar SMTP di blog.mtarget.co atau ingin memulai campaign email marketing dengan MTARGET? Daftarkan diri Anda di sini. Selain itu, subscribe juga newsletter MTARGET di sini dan jangan lupa bergabung di channel Telegram MTARGET untuk updates dan informasi lainnya.
(A.D)