Tingkatkan Efisiensi Email Marketing Ketika Natal Tiba

Bulan Desember telah tiba, tepatnya pada tanggal 25 Desember 2017, umat nasrani akan merayakan hari Natal. Secara general, momen Natal merupakan penanda awal liburan akhir tahun dan ini adalah saat dimana retail sales (termasuk e-commerce) akan mengalami peningkatan Return On Investment (ROI) secara signifikan.

Biasanya di awal bulan November, terkadang bahkan sebelum kita bisa melihat berbagai hiasan Natal di rumah semua orang, pelanggan secara tidak sadar sudah diingatkan bahwa "waktu belanja" akan tiba, dan tentu saja sales everywhere.

Sebagai pemilik bisnis, tahukah Anda cara menarik pelanggan ke toko Anda melalui email marketing campaigns? Apakah Anda tahu bagaimana cara mempromosikan produk atau layanan ketika "musim liburan" tiba dan meningkatkan penjualan dengan mengirim email hasil personalisasi ke kontak Anda?

Pertama-tama, Santa Claus biasanya memberi hadiah kepada mereka yang berperilaku baik dan melakukan hal yang benar. Apakah Anda salah satunya? Well, marketers yang berperilaku baik adalah mereka yang memiliki daftar kontak opt-in dan hanya mengirim email ke kontak-kontak yang ingin menerimanya. Dengan cara ini, mereka dapat menjalin hubungan dengan pelanggan dengan menyediakan konten yang berkualitas.

Melakukan segmentasi pada daftar kontak memungkinkan hanya melakukan pengiriman email kepada pelanggan yang benar-benar tertarik dengan produk atau layanan dan menghindari pengiriman ke seseorang yang mungkin bahkan tidak tertarik.

Kemudian terdapat marketers yang berperilaku buruk, maksudnya adalah marketers yang membeli daftar kontak, mereka menggunakan daftar kontak yang dibeli dan mengirimkan email mereka tanpa adanya otorisasi dari si penerima email. Sebenarnya, membeli daftar email merupakan cara paling mudah untuk mendapatkan kontak yang bisa Anda bagikan ketika campaign. Tapi apakah dengan membeli daftar kontak akan menguntungkan bagi bisnis Anda?

Ingat, ada beberapa konsekuensi serius ketika menggunakan daftar email yang dibeli. Oleh karena itu, lihatlah tips berikut dan pahami bagaimana Anda dapat meningkatkan efisiensi Christmas email marketing Anda:

  1. Perencanaan - Buatlah konten yang berkualitas dan memiliki nilai, serta jadwalkan email Anda akan dikirim tepat waktu. Dengan demikian, nama dan produk perusahaan Anda akan tetap diingat pelanggan dalam jangka waktu lebih lama. Dengan cara ini, Anda dapat mempererat hubungan dan menghasilkan konversi antara Anda dan para pelanggan.

  2. Desain - Pastikan Anda menggunakan desain yang bernuansa dan memberikan semangat Natal, hal ini akan memberikan "sihir" ke email Anda agar tampak lebih menarik. Pesan sederhana dengan desain unik dapat membuat perbedaan dan memberikan Anda hasil yang tepat.

  3. Konten - Tulislah konten yang menunjukkan keuntungan dan manfaat utama memiliki produk yang Anda jual dan buat para penerima email ingin memilikinya. Tunjukkan manfaatnya dan jelaskan alasan mengapa audiens klien Anda harus memiliki produk tersebut. Ingat juga bahwa waktu Natal bukan hanya waktu untuk meningkatkan penjualan Anda, tapi pertama-tama, ini adalah kesempatan untuk mendapatkan pelanggan baru dan keep up dengan pelanggan lama.

Kesimpulan

Jangan hanya berfokus pada penjualan produk atau layanan kepada audiens Anda. Jangan hanya membicarakan mengenai Anda terus-menerus di dalam email promosi Anda karena orang tidak suka terlalu banyak mendapat informasi sekaligus. Jika Anda terus melakukannya, pelanggan bahkan dapat menandai pesan Anda sebagai spam dan hal itu dapat memperburuk reputasi Anda.

Hindari praktik email marketing yang "kotor" dan jadilah marketers yang baik agar tidak menyakiti reputasi bisnis Anda. Jika Anda masih ragu-ragu, maka pelajari dan baca lebih banyak tentang ilmu yang membahas komponen rencana marketing dan cari tahu lebih banyak.

Ingat, dengan mengikuti tips di atas, Anda tidak hanya dapat memperoleh penghasilan tambahan pada penjualan Natal tetapi juga mendapatkan pelanggan baru, dapat membangun hubungan jangka panjang dengan mereka dan meningkatkan brand awareness terhadap perusahaan Anda.

Yuks, pastikan diri Anda subscribe newsletter kami disini untuk mendapatkan tips menarik lain seputar email marketing, atau Anda dapat bergabung dengan channel telegram MailTarget disini. Baca artikel kami lainnya di blog MailTarget.


MailTarget.co adalah sebuah perusahaan SaaS (software as a service) yang membuat email system dengan teknologi artificial intelligence.