Confirmation Email Best Practice dan Tutorial Pengirimannya
Saat Anda membeli sebuah produk di toko online, Anda pasti mengharapkan sebuah email yang berisi konfirmasi pesanan Anda. Isinya berupa detail produk, pembayaran, dan pengiriman. Tanpanya, Anda akan merasa cemas dalam ketidakpastian perginya uang Anda. Itulah mengapa confirmation email sangat penting dalam digital marketing.
Berikut akan kami jelaskan confirmation email best practice beserta langkah-langkah lengkap pengirimannya.
Apa Itu Confirmation Email?
Confirmation email merupakan salah satu jenis transactional email dengan trigger berupa penyelesaian tindakan oleh customer. Sebagai contoh, saat seorang customer baru saja membuat pesanan, Anda akan mengirim order confirmation emails tentang pesanan kepada mereka. Atau setelah seorang audiens mendaftarkan diri pada event yang Anda gelar, mereka berhak menerima registration confirmation email tentang kehadiran.
Confirmation email penting untuk memberi kepastian pada customer mengenai apa yang baru saja mereka lakukan. Seperti yang telah kami sebutkan sebelumnya, saat seorang customer melakukan pembelian produk di toko Anda, mereka berhak tahu apakah pesanan itu telah Anda terima dan kapan atau bagaimana itu akan diproses.
Di sisi bisnis, memberi informasi melalui confirmation email akan meningkatkan kepuasan pelanggan. Bukan tidak mungkin, mereka akan melakukan pembelian ulang dan menjadi loyal customer Anda.
Confirmation Email Best Practice
Untuk mengirim confirmation email yang baik dalam menjaga kepuasan pelanggan, Anda perlu menerapkan best practice-nya. Berikut adalah beberapa contoh yang bisa Anda pelajari.
1. Buat Isinya Tetap Singkat dan Informatif
Di dalam segala bentuk komunikasi profesional, Anda harus memastikan pesan yang Anda sampaikan straight to the point. Sampaikan segala informasi penting dalam kalimat dan paragraf yang efektif.
Namun, ini bukan berarti Anda harus mempertahankan nada yang membosankan. Anda bisa memasukkan emosi riang pada kalimat Anda yang pendek-pendek. Misalnya, buat confirmation email subject lines yang menyenangkan dan kalimat informal pada body email.
Hal ini akan berpengaruh besar terhadap high open and click-through rates untuk segala type of confirmation email.
2. Pastikan Tampilannya Mobile-Friendly
Saat ini, ada semakin banyak pengguna yang membuka email melalui perangkat mobile. Untuk itu Anda perlu memastikan tampilan confirmation email Anda mobile-friendly. Ini akan menjadi poin tambahan dalam menciptakan customer experience yang memuaskan sehingga dapat meningkatkan conversion dan retention.
3. Tambahkan Call-to-Action (CTA) yang Jelas dan Powerful
Call-to-Action (CTA) adalah kunci paling krusial dalam semua jenis email campaign, termasuk confirmation email. Anda bisa meminta customer untuk subscribe ke email newsletter bisnis Anda. Atau Anda bisa menawarkan diskon sehingga mereka mau melakukan pembelian selanjutnya.
4. Sisipkan Branding pada Pesan Anda
Branding memegang peranan penting dalam pengiriman confirmation email. Ini bukan hanya untuk menonjolkan merek dagang Anda, melainkan untuk memberi kesan profesional kepada customer. Dengan branding, Anda dapat meyakinkan customer bahwa email tersebut resmi dan perusahaan Anda memang memberi layanan dengan baik.
Cara Mudah Mengirim Confirmation Email
Setelah melihat best practice-nya, kita sadari bahwa mengirim confirmation email yang baik tidaklah mudah. Namun, Anda bisa menyederhanakan prosesnya dengan tools transactional email kami. Kami menyediakan fitur automasi dan dukungan tim profesional yang bisa membantu Anda mengatur semua konfigurasi alur pengiriman transactional email, termasuk confirmation email.
Anda bisa mempelajari lebih lanjut mengenai fitur layanan kami dengan mendaftarkan diri di sini untuk mencobanya secara langsung. Sebagai panduan, berikut kami berikan tata cara mengirim confirmation email melalui layanan kami.
Mengirim Confirmation Email Melalui HTTP API
Anda bisa melakukan pengiriman semua jenis transactional email menggunakan HTTP POST yang mengarah ke API URL MTARGET. Berikut contoh alur pengiriman email step by step beserta HTML code-nya.
Mengirim HTML Email
curl -s \
-X POST \
https://trx.mailtarget.co/outbox \
-H 'Content-Type: application/json' \
-d '{
"accessToken": "$MT_APIKEY",
"from": "$SENDER_EMAIL",
"to": [
"$RECIPIENT_EMAIL"
],
"labels": [
"$LABEL_EMAIL"
],
"subject": "Hello",
"content": "<html><body><h3>My First Email Sent by MailTarget</h3></body></html>"
}'
Sample Response
"message queued : 5a30ebc7f30e6a791fb54823"
Mengirim Template Email
curl -s \
-X POST \
https://trx.mailtarget.co/outbox \
-H 'Content-Type: application/json' \
-d '{
"accessToken": "$MT_APIKEY",
"from": "$SENDER_EMAIL",
"to": [
"$RECIPIENT_EMAIL"
],
"labels": [
"$LABEL_EMAIL"
],
"subject": "Hello",
"templateId": "5a1b78c7f30e6a586be6299f"
}'
Tracking True
curl -s \
-X POST \
https://trx.mailtarget.co/outbox \
-H 'Content-Type: application/json' \
-d '{
"accessToken": "$MT_APIKEY",
"from": "$SENDER_EMAIL",
"to": [
"$RECIPIENT_EMAIL"
],
"labels": [
"$LABEL_EMAIL"
],
"subject": "Hello",
"content": "<html><body><h3>My First Email Sent by MailTarget</h3></body></html>",
"tracking": true
}'
Mengirim Banyak Email dengan Batch Sending
Anda bisa mengirimkan banyak confirmation email, baik itu purchase confirmation email, shipping confirmation email, booking confirmation email, maupun subscription confirmation emails dalam satu waktu menggunakan automated email tools kami. Semua pesan Anda akan masuk ke daftar antrean. Di sana, server email Anda akan memeriksa domain dan mendeteksi jika ada spam.
Untuk mengirim banyak email sekaligus, Anda bisa menggunakan menu 'to'. Berikut adalah contoh alur pengiriman email ke banyak penerima beserta HTML code-nya.
Mengirim Email ke Banyak Pengguna
"to": [
"jon@example.com, jin@example.com, jun@example.com, jan@example.com"
],
Mengirim Banyak Email
curl -s \
-X POST \
https://trx.mailtarget.co/outbox \
-H 'Content-Type: application/json' \
-d '{
"accessToken": "$MT_APIKEY",
"from": "$SENDER_EMAIL",
"to": [
"jon@example.com, jin@example.com, jun@example.com, jan@example.com"
],
"labels": [
"$LABEL_EMAIL"
],
"subject": "Hello",
"content": "<html><body><h3>My First Email Sent by MailTarget</h3></body></html>",
"tracking": true
}'
Mengganti Nama Pengirim
"from": "SENDER_NAME<$SENDER_EMAIL>"
Mengirim Email dengan Email Alias
Anda bisa mengirim confirmation email dengan Milis untuk membuat salinan pesan. Jika Anda menggunakan alamat Milis seperti all@example.com, pesan Anda akan diteruskan ke semua anggota yang berlangganan.
Berikut adalah contoh pengiriman email dengan Milis beserta HTML code-nya.
Mengirim Email ke Daftar
curl -s \
-X POST \
https://trx.mailtarget.co/outbox \
-H 'Content-Type: application/json' \
-d '{
"accessToken": "$MT_APIKEY",
"from": "$SENDER_EMAIL",
"to": [
"all@example.com"
],
"labels": [
"$LABEL_EMAIL"
],
"subject": "Hello",
"content": "<html><body><h3>My First Email Sent by MailTarget</h3></body></html>",
"tracking": true
}'
Kode Pendek Firstname
curl -s \
-X POST \
https://trx.mailtarget.co/outbox \
-H 'Content-Type: application/json' \
-d '{
"accessToken": "$MT_APIKEY",
"from": "$SENDER_EMAIL",
"to": [
"$RECIPIENT_EMAIL"
],
"labels": [
"$LABEL_EMAIL"
],
"data": {
"firstname": "Kinan"
},
"subject": "Hello",
"content": "<html><body><h3>Hello {firstname}!</h3></body></html>",
"tracking": true
}'
Untuk lebih lengkapnya, Anda bisa mengunjungi halaman dokumentasi kami di sini.
Itu dia tata cara pengiriman confirmation email yang bisa Anda coba. Untuk mendapat lebih banyak informasi menarik seputar email marketing, silakan kunjungi blog kami. Jika Anda tertarik memulai email marketing campaign dengan kami, daftarkan diri Anda di sini.
(V.V)