Email dan Sosial Media, Bisakah Berjalan Bersama?

Dalam artikel kami sebelumnya (apabila Anda belum membacanya, silakan klik link berikut ini, telah kami bahas sedikit mengenai penggunaan email yang hampir terlupakan. Orang-orang menggunakan email hanya sebagai formalitas untuk melakukan pendaftaran media sosial. Fokus manusia pada media sosial membuat banyak pengusaha melihat potensi media sosial sebagai sarana pemasaran.

Tapi, tahukah Anda? Ternyata, media sosial terkesan sangat massa, tidak intim dan kurang personal. Hmm menarik.

Email dianggap mampu menumbuhkan keintiman yang dicari oleh pebisnis, karena email hanya dimiliki dan dapat dilihat secara personal. Peranan email selayaknya inbox pada sms kita. Tidak ada yang akan mengetahuinya kecuali kita. Para pebisnis melihat adanya potensi pada email dan akhirnya membuat email marketing.

Yang menjadi pertanyaan adalah, apakah email dan media sosial dapat berjalan bersama?

Jawabannya: bisa. Asalkan Anda tau caranya.

Cara agar email dan media sosial mampu berjalan beriringan, sebagai berikut:

  • Promo Silang
    Ini salah satu cara yang paling mudah untuk menyandingkan email dan media sosial. Saking mudahnya, ini bisa memberikan efek ganda pada bisnis Anda. Caranya adalah, gunakan email untuk mempromosikan media sosial produk Anda dengan mengirimkan pesan pada email list. Sebaliknya, media sosial juga bisa menyebarkan *form *untuk pendaftaran email yang ingin berlangganan email anda.
  • Email dan Web Saling Berhubungan
    Email merupakan kekuatan pemersatu semua saluran yang ada. Contoh yang bisa kita lihat pada Google “Customer Match”. Layanan ini memberikan kemudahan untuk marketers meningkatkan target dan memberikan pesan di media sosial dan web platform. Hasilnya, ini bisa dimanfaatkan untuk meningkatkan SEO.

  • Membaurkan Campaign Media Sosial dengan Email
    Jika Anda memberikan pemberitahuan kepada orang-orang yang ada di email list Anda. Anda bisa memperpanjang komunikasi dengan pelanggan melalui media sosial. Dengan begini Anda dapat mengetahui apa yang menjadi kekurangan dan kelebihan Anda. Sebaliknya, Anda bisa meng-encourage customer dengan menyebarkan konten yang ada di email Anda ke media sosial customer.

Begitulah media sosial dan email saling bekerja sama. Sehingga tidak bisa dikatakan bahwa media sosial dan email adalah saingan yang berbeda. Karena ternyata dengan pendekatan back-to-back ternyata media sosial dan email dapat bekerja sama untuk saling menguntungkan.

Bagaimana? Mudah, bukan?

Jangan sampai kelewatan dalam mengirimkan newsletter yang berisikan tips & perkembangan seputar email marketing gratis, silakan bergabung disini. Baca juga artikel-artikel lain seputar email marketing di blog MailTarget dan jangan lupa bergabung di channel Telegram MailTarget untuk informasi lainnya seputar MailTarget dan berita-berita terbaru.
(/D.R)


MailTarget.co adalah sebuah perusahaan SaaS (software as a service) yang membuat email system dengan teknologi artificial intelligence.