Tips Membuat Email Marketing Rasa Personal Email

Hal tersulit ketika menulis konten untuk email marketing adalah bagaimana membuat pembaca dapat terus bertahan dengan tulisan kita. Sering kali kita mengabaikan email marketing yang masuk karena terlalu ribet dan monoton. Sebagai pembuat konten, Anda bisa membuat bahasa yang intim untuk konten email. Berikut beberapa poin yang dapat dilakukan:

  1. Tanyakan Sesuatu
    Bayangkan jika pembaca bisa bertatap muka dengan Anda. Jika membayangkan hal tersebut maka, audiens akan mudah menulis konten dengan bahasa sehari-hari. Mulailah dengan menanyakan hal sederhana seperti bagaimana liburan mereka, atau bagimana hari-hari mereka akhir-akhir ini, dan masih banyak lagi.

  2. Tulis Secara Natural
    Jangan pikirkan jika Anda sedang menulis email. Pikirkan jika Anda sedang berbicara dengan pelanggan dan inilah salah satu cara untuk berkomunikasi dengan pelanggan. Menulis bahasa secara natural dapat diartikan menulis dengan tulisan yang tidak terlalu baku. Contohnya jika Anda memiliki startup florist bisa digunakan tulis "Hai, Danny bagaimana rencana akhir tahun Anda saat pandemi ini? Jika Anda Ingin tahun baru yang spesial meskipun saat pandemi, bisa klik di sini"

  3. Gunakan Kepribadian
    Ketika menulis email marketing, gunakan ekspresi yang bisa kita ekspresikan sehari-hari. Rasanya konten akan lebih manusiawi ketika menggunakan prinsip tersebut. Contohnya dengan menggunakan kata "senyum" "tertawa" di dalam tulisan dan masih banyak lagi.

  4. Abaikan Aturan
    Abaikan aturan? Ya, sekali-kali kita perlu untuk mengabaikan pengaturan kepenulisan, agar bahasa yang yang kita gunakan lebih mudah dipahami. Seperti menggunakan kata email yang seharusnya menurut EYD adalah Surat Elektronik (Surel), netizen yang seharusnya warganet, dan masih banyak lagi yang lain. Jangan lupa untuk menulis poin pentingnya, pendek dan jelas.

  5. Gunakan Kata Personal
    Kamu, dan Anda adalah dua kata yang direkomendasikan untuk menulis konten dalam email marketing. Tujuannya agar pembaca merasa dihargai. Pada intinya membuat konten untuk email marketing harus membiasakan diri untuk berbicara melalui tulisan dan menganggap pembaca adalah teman nyata. Sehingga tulisan tidak terasa kaku.

Baca Juga

Ingin mendapatkan tips dan trik menarik seputar digital marketing? Kunjungi kami di blog.mtarget.co. atau ingin mencoba semua fitur digital marketing MTARGET, segera daftarkan diri Anda melalui mtarget.co Anda juga bisa subscribe newsletter kami di sini dan jangan lupa bergabung di channel Telegram MTARGET untuk informasi lainnya seputar MTARGET dan berita-berita terbaru.
(J.R)