Ide Marketing Kreatif untuk Memperingati Imlek

Tahun Baru Imlek sudah dekat! Seperti biasa, semua marketer berusaha memberikan penawaran menarik bagi para pelanggannya. Banyak juga marketer yang memanfaatkan Tahun Baru Cina untuk menawarkan diskon dan promosi. Karena kebanyakan orang menyukai penawaran yang menarik.

Perlu diketahui, bisnis dapat lebih baik bila dibandingkan dengan hanya menawarkan diskon dan promosi saja. Campaign yang kreatif dapat menyenangkan audiens dan bisa saja membantu Anda memperluas target audiens Anda. Kami akan berikan 4 ide konten marketing yang kreatif dan berkesan bagi Anda para marketer.

  1. Selebrasikan Bersama Pelanggan
    Rayakan tahun baru Imlek dengan pelanggan Anda dengan mendorong mereka membuat dan berbagi konten dengan tema tertentu. Hal itu akan memperkuat bisnis Anda karena word of mouth masih menjadi cara yang paling efektif bahkan di era digital seperti sekarang. Faktanya, 92% orang cenderung lebih percaya pada rekomendasi dari orang-orang dibandingkan dari iklan suatu produk.

  2. Sentuh Emosi Target Audiens
    Festival seperti tahun baru Imlek akan memunculkan banyak emosi pada orang-orang. Ingat, dengan bantuan cerita yang baik, orang-orang akan lebih mudah untuk merasa tersentuh dan bukan tidak mungkin target audiens yang berpotensi menjadi lead akan bertambah. Anda dapat membuat cerita meyakinkan dan mampu menyentuh emosi yang berkaitan dengan tahun baru Imlek. Akan menjadi nilai tambah bila cerita yang dibuat dapat viral dan ramai menjadi bahan perbincangan.

Baca Juga
  1. Buat Video Live yang Menarik
    Di tahun 2019, video masih menjadi salah satu tren marketing yang layak untuk dicoba. Awalnya, marketer merasa ragu dalam memproduksi video karena biaya produksi dan pengeditan video yang cukup memangkas anggaran. Namun kini, membuat video yang dikenal atau diketahui banyak orang tidak lagi membutuhkan anggaran yang besar. Video sederhana namun memiliki konten yang berkualitas jauh lebih disenangi orang-orang.

  2. Berikan konten berguna untuk pelanggan Anda
    Tahun baru Cina memiliki 15 hari perayaan dan itu dapat menakutkan bagi orang-orang yang sibuk bekerja. Pelanggan Anda pasti akan menghargai konten yang dibuat untuk memudahkan mereka. Bantu pelanggan dengan perencanaan Tahun Baru Imlek dengan menawarkan tutorial, panduan, atau pun template.

Dengan ide marketing yang kreatif, pelanggan akan mengingat dan terkesan dengan Anda. Mulai tertarik untuk mencoba?

Subscribe newsletter kami di sini untuk mendapatkan tips & perkembangan seputar email marketing gratis. Baca juga artikel-artikel lain di blog MTARGET dan jangan lupa bergabung di channel Telegram MTARGET untuk informasi lainnya seputar MTARGET dan berita-berita terbaru.
(H.A)