Jenis-Jenis Newsletter Email yang Dapat Anda Kirimkan
Newsletter adalah alat komunikasi yang efektif dalam dunia digital. Jenis email ini memberikan platform yang sangat baik untuk berbagi informasi, membangun hubungan dengan pelanggan, dan mengembangkan basis penggemar. Newsletter dapat digunakan dalam berbagai konteks, mulai dari bisnis hingga organisasi nirlaba, dan bahkan individu yang ingin berbagi pemikiran dan wawasan mereka.
Dalam artikel ini, kami akan menjelaskan beberapa jenis newsletter yang berbeda, beserta contoh-contohnya. Dengan memahami jenis-jenis newsletter ini, Anda dapat membuat konten yang lebih sesuai dengan tujuan Anda dan audiens Anda.
1. Newsletter Berita
Newsletter berita adalah jenis yang paling umum dari tipe email ini. Isinya menginformasikan pembaca tentang perkembangan terbaru dalam industri, tren, atau topik yang relevan. Contohnya adalah email newsletter yang berisi bahasan teknologi terbaru atau tren marketing yang sedang sangat digandrungi pada masanya.
Misalnya, Anda dapat mengirimkan email yang menyediakan berita tentang perkembangan terbaru dalam dunia teknologi kecerdasan buatan, seperti contoh-contoh inovasi penerapannya, atau kegagalan yang terjadi. Anda juga bisa membuat sebuah newsletter bisnis yang memberikan analisis tentang tren ekonomi terkini, dengan harapan pelanggan Anda bisa lebih aware terhadap produk saham yang mereka pilih dari perusahaan Anda..
2. Newsletter Edukasi
Newsletter edukasi dirancang untuk mengajarkan sesuatu kepada pembaca. Kontennya bisa berisi panduan langkah demi langkah, tips, atau informasi yang berguna. Misalnya, newsletter yang mengajarkan cara mengolah resep masakan baru atau newsletter yang memberikan tips tentang bagaimana mengelola keuangan pribadi dengan bijak.
Untuk contoh bahasan yang lebih spesifik, Anda bisa mencontoh dari email newsletter yang kerap kami kirimkan. Kami cukup sering memberikan panduan-panduan digital marketing yang membantu para pelanggan dalam bisnisnya. Selain bermanfaat, newsletter jenis ini juga dapat meningkatkan rasa kedekatan antara pelanggan dengan bisnis Anda, karena mereka merasa dipedulikan.
3. Newsletter Hiburan
Newsletter hiburan dirancang untuk menghibur pembaca. Isinya tentu adalah hal-hal yang sifatnya menghibur, seperti ulasan film, buku, musik, atau berita-berita lucu dan menghibur. Misalnya, newsletter tentang film yang memberikan rekomendasi film-film terbaru atau newsletter humor yang berisi cerita-cerita lucu.
Jenis newsletter yang satu ini sangat cocok dikirimkan oleh perusahaan-perusahaan atau individu yang memilih bidang fokus berkaitan dengan industri entertainment. Namun, jangan salah, Anda yang berfokus pada bisnis B2B juga bisa kok membuat konten hiburan seperti ini. Contohnya, dengan memberikan cerita-cerita unik dan menarik dari para pelanggan Anda (case study), atau sekadar membagikan pemikiran dari para leader (tought leadership) di perusahaan Anda.
4. Newsletter Komunitas
Newsletter komunitas digunakan untuk membangun dan menghubungkan komunitas yang memiliki minat atau tujuan yang sama. Dalam newsletter ini, Anda mungkin ingin berbagi berita, acara, atau cerita-cerita tentang anggota komunitas. Contoh newsletter komunitas adalah newsletter yang dikirimkan oleh klub buku, komunitas penggemar film, atau organisasi nirlaba yang ingin membangun dukungan untuk tujuan komunitas.
5. Newsletter Promosi
Newsletter promosi digunakan untuk memasarkan produk atau layanan. Mereka berisi penawaran, diskon, atau informasi tentang produk atau layanan yang ingin dipromosikan. Contohnya adalah newsletter yang dikirimkan oleh toko online yang memberikan diskon eksklusif kepada pelanggan mereka atau newsletter dari restoran yang memberikan kupon makan malam gratis.
Sebagai pilihan lain, Anda sebenarnya bisa menggabungkan newsletter berita atau edukasi dengan promosi. Misalnya, setelah informasi edukatif yang Anda ingin sampaikan selesai, Anda mengarahkan pelanggan menuju halaman produk atau pricing di website Anda.
6. Newsletter Berlangganan
Newsletter berlangganan biasanya memerlukan pembayaran atau langganan. Ini biasanya dimiliki oleh parajurnalis independen, analis keuangan, atau pelaku bisnis yang berbagi pandangan eksklusif mereka. Isinya adalah informasi-informasi yang tidak bisa diakses secara gratis melalui internet. Jadi, hanya pelanggan yang dapat menikmati konten newsletter eksklusif ini.
7. Driving Organic Views to Website Newsletter
Ini merupakan sebuah newsletter yang dibuat untuk menarik traffic. Biasanya ini ditulis oleh penulis yang memiliki skill menulis yang baik. Inti dari jenis newsletter ini adalah bagaimana caranya Anda merangkai kata untuk membuat pembaca akhirnya mengeklik link yang Anda sematkan dan pembaca tersebut akan landing pada blog Anda.
8. Invitation Newsletter
Dalam mengenali jenis-jenis newsletter mungkin Anda sudah tidak asing lagi dengan yang satu ini. Mungkin Anda sering mengirimkan atau menerima undangan atau pengingat akan suatu hal.
Biasanya ketika Anda telah mendaftar dalam suatu event misalnya webinar. Akan ada invitation atau reminder akan webinar tersebut. Biasanya invitation newsletter ini akan masuk ke inbox Anda selama beberapa hari sebelum event diselenggarakan.
Jika Anda sudah mengikuti event sebelumnya, Anda juga akan menerima undangan lebih awal jika mereka menyelenggarakan event selanjutnya. Karena Anda menunjukkan ketertarikan pada event sebelumnya makan di event selanjutnya Anda akan menerima invitation newsletter ini.
9. Seasonal Newsletter
Seasonal newsletter juga akan Anda temukan di dalam jenis-jenis newsletter yang perlu Anda ketahui. Seperti namanya, seasonal newsletter ini dikirimkan berdasarkan situasi atau season yang sedang terjadi. Namun hal ini bukan tentang musim panas ataupun dingin. Seasonal newsletter ini memberitahukan special event untuk penggunanya.
Misalnya, Jika ada perayaan hari besar seperti Natal. Anda akan menerima newsletter tentang greetings Natal. Inilah seasonal newsletter itu. Atau ketika Anda sedang merayakan hari spesial seperti hari lahir Anda, maka newsletter ini biasanya akan masuk ke folder inbox Anda.
Di atas merupakan jenis-jenis newsletter yang perlu Anda ketahui. Penggunaannya tergantung kebutuhan Anda. Maksudnya adalah jika Anda ingin menyampaikan promosi maka gunakanlah promotional newsletter. Begitupun dengan yang lainnya, memiliki kegunaannya masing-masing.
Untuk informasi lain terkait pengiriman email newsletter, Anda bisa melihat-lihat artikel yang ada di blog kami. Jika Anda ingin melihat contoh newsletter yang kami kirimkan, silakan subscribe di sini! Bahkan akan lebih baik lagi jika Anda merasakan pengalamannya langsung untuk mengirimkan artikel melalui tools kami di sini.
(N.A) edited by (V.V)