Kaleidoskop Email Marketing 2018

2019 sebentar lagi, ada banyak yang terjadi dalam dunia email marketing di tahun ini. Dalam satu tahun ini, email marketing mengalami banyak perkembangan, tidak hanya sekedar mengirimkan email, tapi juga dapat mengirim email dengan konten yang relevan berdasarkan minat pelanggan. Selain itu, apa saja yang menjadi tren dari email marketing dalam satu tahun terakhir? Di bawah ini kami akan merangkumnya untuk Anda.

  1. Lebih Banyak Email Interaktif
    Email interaktif memungkinkan orang untuk benar-benar berinteraksi melalui email dengan interface yang lebih lengkap tanpa harus mengklik tautan yang berbeda. Email ini dapat menampilkan apapun seperti survei, social sharing, video, dan sebagainya. Email interaktif memungkinkan kita untuk lebih berinteraksi dengan pelanggan.

  2. Optimasi untuk Perangkat Seluler
    Banyak orang yang menggunakan ponsel tidak hanya untuk mengirim pesan, menelepon, dan bersosial media saja. Kini, banyak juga orang yang melakukan semuanya hanya dari ponsel, termasuk memeriksa dan mengirim email. Banyak perusahaan yang sudah mengoptimasi email marketing, agar email yang dikirimkan ke pelanggan lebih mobile-friendly dan dapat dibaca dalam berbaga macam device.

  3. AI (Artificial Intelligence) dan Automasi Memiliki Peran Besar
    Saat mengatur daftar email, membuat konten dan mengirimkannya adalah hal yang penting namun cukup memakan waktu. Beruntungnya ada AI dan automasi yang dapat membuat pekerjaan email marketing menjadi lebih sederhana. AI dan automasi dapat membantu mendapatkan data dan metrik yang akan semakin membantu behaviour pelanggan.

Baca Juga
  1. Personalisasi
    Ketika email dipersonalisasi, pelanggan bisa lebih terbuka dan interaktif dengan perusahaan. Meskipun tidak secara langsung berpengaruh pada pendapatan, hal ini dapat membantu membangun dan mengembangkan hubungan dengan pelanggan. Melakukan personalisasi membutuhkan lebih banyak waktu dan usaha daripada hanya mengirim email biasa, tetapi akan sangat berguna ketika menyangkut keterlibatan pelanggan nantinya.

  2. Menggunakan Analisis Prediktif
    Analisis prediktif adalah salah satu tren terbaik karena dapat membantu memprediksi bagaimana perilaku konsumen dan pelanggan. Analisis prediktif juga dapat digunakan untuk memprediksi apa yang akan berhasil dan tidak untuk bisnis ke depannya. Sehingga tren ini akan terus digunakan untuk perencanaan perusahaan di tahun-tahun berikutnya.

Sebagai kesimpulan, email marketing di tahun 2018 memiliki tren seperti lebih banyaknya email interaktif, optimasi untuk perangkat seluler, AI dan automasi memiliki peranan yang besar, personalisasi, dan analisis prediktif. Email marketing masih menjadi salah satu cara efektif yang dapat digunakan untuk mengembangkan bisnis dan menarik pelanggan. Semoga bermanfaat.

Subscribe newsletter kami di sini untuk mendapatkan tips & perkembangan seputar email marketing gratis. Baca juga artikel-artikel lain di blog MailTarget dan jangan lupa bergabung di channel Telegram MailTarget untuk informasi lainnya seputar MailTarget dan berita-berita terbaru.
(H.A)