MailTarget DigiTalk Vol 3 : How To Build A Startup?

Pada hari Kamis tanggal 11 Januari 2018, MailTarget melaksanakan DigiTalk Vol 3. Yups, di awal tahun ini DigiTalk Vol. 3 mengangkat topik “How To Build A Startup?” yang dilaksanakan di D. Lab Ev Hive. Berbeda dengan DigiTalk sebelumnya, DigiTalk Vol. 3 dikemas dalam bentuk talkshow.

Pembicara dan Moderator di MailTarget DigiTalk Vol 3

Pukul 19.00 WIB acara DigiTalk Vol. 3 dimulai dengan perkenalan pembicara pertama Kevin Osmond selaku Founder and CEO of Printerous.com. Kevin menceritakan mengenai latar belakang berdirinya Printerous.com yang saat ini telah memasuki tahun ketiga. Awalnya Kevin ingin menyelesaikan suatu problem yang belum terselesaikan. Menurut Kevin, ketika akan memulai sebuah startup carilah suatu masalah yang belum terselesaikan di sekitar kita. Tujuan dari Printerous.com adalah untuk menjadi suatu platform online printing yang akan membantu pihak percetakan dengan customer dan menghubungkan lebih dari 100 percetakan di berbagai wilayah Indonesia.

Kemudian dilanjutkan dengan perkenalan pembicara kedua Yopie Suryadi selaku Founder and CEO of MailTarget. Di awal perkenalannya Yopie menceritakan awal mula ketertarikan dirinya dengan dunia digital dan teknologi yang semuanya “bergerak” secara dinamis, serta sangat cepat. Selain itu Yopie juga menceritakan MailTarget yang saat ini berumur setahun memiliki tujuan untuk men-digital-kan Indonesia. Hal ini dikarenakan Indonesia memiliki penduduk yang sangat padat, akan tetapi memiliki daya saing digital yang cukup rendah. MailTarget adalah sebuah email marketing automation system untuk para pelaku UKM. Tujuan MailTarget adalah untuk membantu menyelesaikan permasalahan UKM dengan cara digital.

Peserta MailTarget DigiTalk Vol 3

Salah satu bagian terpenting dari membangun suatu startup diperlukan adanya validate idea. Selalu biasakan untuk bertanya, “Is this a nice to have?”, sehingga kita yakin bahwa ide tersebut memang berguna tidak hanya sekedar keren. Selain itu, tanyakan lagi kepada diri sendiri, “Apakah hal tersebut membantu menyelesaikan permasalahan banyak orang?”. Ide mendirikan startup tidak harus keren atau muluk-muluk, bagian terpenting adalah hal tersebut membantu banyak orang.

Jangan ikut-ikutan bikin startup kalau belum siap

Acara kemudian ditutup dengan tips dari Yopie Suryadi, "Jangan ikut-ikutan bikin startup kalau belum siap". Jadi siapkan dirimu secara matang kalau ingin membangun sebuah startup. Nantikan event MailTarget DigiTalk selanjutnya dan sampai jumpa lagi.


MailTarget.co adalah sebuah perusahaan SaaS (software as a service) yang membuat email system dengan teknologi artificial intelligence.