Marketing 7P: Pengertian dan Unsurnya
7P marketing, pernahkah kamu mendengar istilah ini? Jika kamu adalah orang yang terbiasa terjun dalam dunia pemasaran, pasti istilah ini bukan hal yang asing. Bisa dibilang 7P merupakan kawasan fundamental dari berbagai jenis metode pemasaran yang ada saat ini.
7P adalah salah satu strategi yang bertujuan untuk memaksimalkan target pemasaran yang sedang kamu atau perusahaan kamu lakukan. Sama seperti namanya, ada 7 unsur utama yang masuk ke dalam strategi marketing satu ini.
Memahami hal ini tentu sangat penting mengingat dampaknya yang begitu besar terhadap proses pemasaran itu sendiri. Ada banyak perusahaan besar yang menggunakan metode 7P untuk memaksimalkan profit mereka saat ini.
Pengertian 7P Marketing
Secara harfiah, 7P marketing adalah sebuah strategi pemasaran yang mengombinasikan 7 unsur penting dalam penawaran barang kepada konsumen. Unsur tersebut adalah product, price, promotions, people, place, process dan physical evidence.
7P sendiri merupakan hasil pengembangan dari metode pemasaran 4P yang sudah lebih dulu populer di masa lalu. Metode baru ini digunakan karena dianggap memiliki dampak yang jauh lebih baik terhadap pengembangan pemasaran.
Tidak hanya perorangan saja, saat ini ada banyak perusahaan besar yang menggunakan metode pemasaran 7P dalam pengembangan bisnisnya. Karenanya, metode ini tidak akan asing bagi mereka yang terbiasa memasarkan produk. Pada beberapa kalangan ada juga yang sering menyebut metode ini sebagai 7P marketing mix atau 7 bauran pemasaran. Keduanya sama saja, yang terpenting adalah bagaimana cara kamu memahami dan menerapkannya.
Unsur-unsur 7P Marketing
Seperti sudah kami bahas sebelumnya, ada 7 unsur utama yang masuk ke dalam marketing mix ini. Karena itulah orang-orang menyebutnya sebagai bauran pemasaran. Agar kamu bisa lebih mudah dalam memahaminya, mari bahas hal ini satu-persatu.
- Product (produk) : Apa produk yang dijual dan apa keunggulannya dari produk lain yang sejenis
- Price (harga) : Berapa harga yang ditawarkan untuk produk tersebut dan potensi persaingannya di pasaran.
- Promotions (promosi) : Bagaimana teknik promosi yang baik terhadap produk tersebut agar bisa diterima konsumen
- People : Siapa yang menjadi target audiens dari produk tersebut
- Place (Tempat) : Di mana produk tersebut akan dipasarkan
- Process : bagaimana proses pembuatan dari produk tersebut
- Physical evidence : Bagaimana kondisi fisik produk dan penyimpanannya secara umum.
Dengan memahami unsur-unsur dari 7P marketing tersebut, kami yakin kamu bisa memaksimalkan potensi penjualan perusahaan berlipat ganda. Lagipula cara penerapannya sama sekali tidak sulit.
Contoh 7P Marketing Mix
Setelah memahami pengertian dan unsur dari marketing mix di atas, penting bagi kamu untuk memahami bagaimana contoh penerapan dari 7P itu sendiri, dengan contoh dibawah:
Detail Produk
Brand : Aqua
Produk : Air Mineral
Target Market : Semua kalangan
7P Marketing Mix Aqua
- Price : Aqua menjual produknya di rentang harga 500 - 5000. Kisaran harga dipilih karena dianggap bisa bersaing dengan baik di pasaran.
- Product : Produk yang dikeluarkan Aqua memiliki brand yang jauh lebih elegan dibandingkan para pesaing mereka. Hal ini dikarenakan mereka selalu menjaga kualitas.
- Place : Distribusi dan penjualan dilakukan secara terdistribusi dari pabrik ke agen besar, agen kecil, ecer dan konsumen.
- Promotion : Pemasaran dilakukan dengan gencar melalui berbagai media baik elektronik, online, cetak, dan lain sebagainya.
- People : karyawan yang dimiliki Aqua memiliki skill tinggi dan sangat memahami standar higienis, air mineral yang dihasilkan jadi benar-benar terjaga kualitasnya.
- Process : Pembuatan Aqua diatur dengan SOP tingkat tinggi dan standar kualitas internasional
- Physical evidence : Penempatan dan packing Aqua sangat rapi dan higienis serta memiliki karakteristik desain yang kuat
Penerapan metode 7P memudahkan para marketer untuk mencapai target perusahaan dan meningkatkan branding secara otomatis. Oleh karena itu bagi kamu yang terjun dalam dunia pemasaran, jangan ragu untuk mendalami 7P Marketing sekarang juga.
Ingin mendapatkan tips dan trik menarik seputar digital marketing? Kunjungi blog kami di blog.mtarget.co. atau ingin memulai campaign email marketing dengan MTARGET, segera daftarkan diri kamu melalui mtarget.co kamu juga bisa subscribe newsletter kami di sini dan jangan lupa bergabung di channel Telegram MTARGET untuk informasi lainnya seputar MTARGET dan berita-berita terbaru.
(M.M) Edt (P.J)