Tips untuk Mendapatkan Peserta Seminar

Apakah peserta yang hadir di seminar Anda tidak sebanyak yang diinginkan? Sebagai panitia seminar, mendapatkan banyak peserta saat mengadakan suatu seminar tentu bukanlah hal yang mudah. Namun, jangan pernah menganggap kurangnya peserta seminar karena minimnya minat. Kebanyakan, panitia yang mengadakan seminar melakukan strategi yang meleset dari sasaran. Lalu, strategi seperti apa yang sebaiknya Anda lakukan untuk mendapatkan peserta seminar yang banyak dan tepat sasaran?

  1. Cari Audiens yang Sesuai
    Hal pertama yang sebaiknya Anda perhatikan untuk mendapatkan peserta seminar adalah dengan menentukan target audiens dan mencari audiens yang sesuai. Tidak ada satu pun topik yang tidak menarik minat audiens, Anda dapat mengambil topik apa pun yang sekiranya sesuai dengan sudut pandang audiens. Dengan topik yang menarik, target audiens akan meluas dan bukan tidak mungkin peserta seminar dapat memenuhi target bahkan lebih.

  2. Tangani Form Pendaftaran
    Setelah mendapatkan audiens yang tepat sasaran, jangan lupa untuk membuat form pendaftaran. Pada form pendaftaran sebaikya diisi identitas peserta seperti nama, pekerjaan, nomor telepon, alamat email. Mengapa? Agar Anda dapat melakukan follow up pada peserta dari jauh-jauh hari sebelum seminar dilaksanakan. MTARGET menyediakan fitur Form API yang dapat membantu Anda membuat form dengan cara yang paling simpel. Anda dapat menambahkan komponen-komponen yang sesuai dengan selera ke dalam form pendaftaran. Selain itu, dengan memanfaatkan form ini Anda dapat melihat berapa jumlah audiens yang melakukan pendaftaran. Anda dapat mencobanya dengan melihat tutorialnya di sini.

Baca Juga
  1. Buat Automation
    Setelah form selesai dibuat, Anda dapat membuat automation agar pekerjaan menjadi lebih ringan. MTARGET juga memiliki fitur Email Automation yang akan memudahkan Anda dalam mengatur email yang dikirimkan. Misalnya jika sudah ada audiens yang mendaftarkan diri menjadi peserta, audiens akan mengisi form pendaftaran dengan identitas email di dalam formnya. Email yang sudah didaftarkan akan otomatis mendapatkan email yang sudah Anda buat dan atur. Bisa dimulai dengan email konfirmasi kehadiran di seminar, email pengingat di H-7 dan H-3 hari sebelum berlangsungnya seminar. Email automation dapat dibuat sesuai skenario berdasarkan kebutuhan Anda. Untuk tutorialnya, dapat diakses di sini.

  2. Melakukan Follow Up
    Setelah selesai mengatur email automation, jangan lupakan untuk melakukan follow up melalui channel lain. Anda bisa melakukan follow up via sosial media. Mengingatkan para peserta dengan mengumumkannya melalui sosial media seperti Instagram, Facebook, atau pun Twitter. Follow up bisa dilakukan dengan cara yang kreatif seperti dengan menambahkan gambar atau gif.

Itulah keempat tips yang bisa Anda lakukan untuk mendapatkan peserta seminar dan mengaturnya dengan fitur yang mudah. Mulai tertarik untuk mencoba? Daftarkan diri Anda di sini dan dapatkan free trial selama 14 hari.

Subscribe newsletter kami di sini untuk mendapatkan tips & perkembangan seputar email marketing gratis. Baca juga artikel-artikel lain di blog MTARGET dan jangan lupa bergabung di channel Telegram MTARGET untuk informasi lainnya seputar MTARGET dan berita-berita terbaru.
(H.A)