4 Rekomendasi Layanan WhatsApp API Terbaik di Indonesia

Kepopularitasan menggunakan WhatsApp Business dengan centang hijau sebagai media komunikasi semakin berkembang seiring berjalannya waktu. Maka dari itu sudah banyak pelaku bisnis yang memanfaatkan WhatsApp sebagai marketing tools. Karena WhatsApp marketing telah memiliki banyak keunggulan seperti mengirim pesan dalam jumlah yang banyak, membalas pesan secara otomatis, dan masih banyak lagi.

WhatsApp API merupakan fitur aplikasi WhatsApp yang berfokus untuk membantu dan mempermudah bisnis Anda dalam berkomunikasi dengan pelanggan Anda. Lalu, apa saja rekomendasi layanan WhatsApp API untuk bisnis terbaik di Indonesia? Yuk, cari tahu jawabannya di artikel ini!

4 Rekomendasi Layanan WhatsApp API Terbaik di Indonesia

1. Barantum

Rekomendasi yang pertama yaitu Barantum. Barantum menyediakan WhatsApp Business API di Indonesia yang menjamin keamanan data bisnis Anda. Selain itu, bisnis Anda dapat diintegrasikan dengan berbagai CRM tools lainnya yang membuat bisnis Anda menjadi lebih efektif dan efisien. Fitur-fitur yang dimiliki Barantum yaitu sebagai berikut:

  • Fitur Analytics. Fitur ini menunjukkan laporan mengenai informasi kecepatan masing-masing klien dalam merespon interaksi dengan pelanggan secara real-time.
  • Fitur Broadcast. Pada fitur ini Anda dapat membuat atau mengirim pesan informasi mengenai produk Anda, kemudian membagikannya kepada seluruh kontak pelanggan sebagai bentuk campaign.

2. MTARGET

Kami merupakan perusahaan yang bergerak dalam bidang email marketing di Indonesia. Namun, seiring berjalannya waktu kami mengeluarkan beberapa produk lainnya seperti WhatsApp API yang dapat Anda gunakan untuk membantu Anda melayani sebagai customer service dan menambah pelanggan baru 24 jam secara otomatis dan praktis. Berikut ini fitur unggulan WhatsApp API yang dimiliki kami:

  • WhatsApp Usage. Fitur ini menampilkan seluruh rincian jumlah pengiriman pesan yang telah Anda lakukan melalui WhatsApp.
  • WhatsApp Template. Kami menawarkan berbagai jenis template yang bisa Anda kostumisasi sesuai kebutuhan bisnis Anda.
  • Manage Template. Anda dapat melihat seluruh list message template yang telah Anda buat sebelumnya.
  • Detail Usage. Fitur ini berfungsi untuk melihat seluruh status campaign Anda.
  • Sender Tools. Fitur ini digunakan untuk melihat akun WhatsApp Business yang telah terintegrasi dengan MTARGET. Fitur ini juga menampilkan seluruh nomor kontak WhatsApp messaging yang telah Anda tambahkan.

3. Clickatell

Clickatell merupakan salah satu jenis layanan API yang memungkinkan Anda untuk memberikan interaksi melalui WhatsApp secara kompetitif dan fokus terhadap pelanggan Anda. Fitur resmi dari WhatsApp API Clickatell memiliki beberapa kelebihan seperti mengkonfigurasi SMS gateway, online reporting, dan sangat membantu dalam mengalokasikan waktu. Sedangkan, kekurangan yang dimiliki Clickatell yaitu pengiriman SMS tidak dapat diandalkan dan tidak menyediakan layanan pelanggan yang bersifat dukungan.

4. CBOT

Rekomendasi layanan yang terakhir adalah CBOT. CBOT adalah perusahaan AI terkemuka yang menawarkan automation service platform yang didukung teknologi miliknya sendiri. CBOT menawarkan fitur end-to-end berbasis AI yang memungkinkan perusahaan mengembangkan dan meningkatkan skala penggunaan chatbots dengan cepat serta hemat biaya.

Baca Juga

Itu dia beberapa rekomendasi yang bisa Anda gunakan dalam aktivitas marketing pada bisnis Anda dan pilihlah layanan WhatsApp API resmi yang memenuhi kebutuhan bisnis Anda. Dijamin, Anda akan memberikan customer experience yang maksimal ke pelanggan Anda.

Selain itu, dapatkan juga tips dan trik WhatsApp API lainnya pada blog posts kami. Ingin memulai email marketing campaign dengan kami? Daftarkan diri Anda di sini.

(S.A)