5 Digital Marketing Strategies untuk Membawa Profit
Untuk menyukseskan bisnis Anda, khususnya di tahun 2022 di mana keadaan “New Normal” mulai menyapa, maka strategi yang tepat perlu dilakukan untuk mengupayakan pertumbuhan profit bagi bisnis Anda secara maksimal.
Pemula ataupun bukan, setiap bisnis khususnya di tahun ini memerlukan strategi yang dapat dilakukan untuk meningkatkan profit mereka. Maka dari itu, memaksimalkan upaya digital marketing adalah salah satu hal yang menjadi primadona bagi bisnis saat ini.
Dengan demikian, kami memiliki rekomendasi 5 digital marketing strategies yang perlu Anda lakukan di tahun ini untuk mendapatkan profit lebih untuk bisnis Anda. Simak selengkapnya hanya di artikel kami!
5 Digital Marketing Strategies 2022
Tren saat ini sangat berfokus pada bagaimana interaksi antara suatu bisnis dengan pelanggannya. Maka dari itu, Anda perlu mengetahui apa saja 5 digital marketing strategies yang tepat untuk dilakukan di tahun 2022. Berikut adalah daftarnya:
1. Data Pelanggan Adalah Segalanya
Salah satu hal yang menjadi kekhawatiran terbesar baik bagi pelanggan maupun marketers adalah kemungkinan adanya kebocoran data yang dimanfaatkan oleh pihak ketiga. Maka dari itu, tren saat ini adalah menggunakan strategi transportasi data pelanggan yang lebih aman dan tepat.
Misalnya dengan memanfaatkan penggunaan CMS sebagai upaya perlindungan data pelanggan agar tidak disalahgunakan oleh pihak-pihak tertentu.
2. Upayakan Digital Payment
Saat ini, segala sesuatu mulai bergerak secara digital, salah satunya merupakan upaya transaksi pembayaran. Kemunculan teknologi QRIS membuat kemudahan pembayaran bagi setiap transaksi dapat dilakukan secara online tanpa perlu repot-repot mengeluarkan uang tunai.
Maka dari itu, tren di tahun 2022 yang tepat bagi Anda adalah mengupayakan penggunaan digital payment untuk segala kegiatan transaksi bisnis Anda. Selain memberikan efisiensi tinggi, ini juga mampu meningkatkan kredibilitas bisnis Anda.
3. Semua tentang Personalisasi
Pelanggan akan senang apabila mereka merasa diperlakukan khusus. Maka dari itu, peran dari upaya personalisasi adalah salah satu tren yang mampu meningkatkan profit bisnis Anda di tahun 2022.
Mengapa demikian? Hal ini adalah strategi yang mampu membuat pelanggan terkoneksi dengan lebih baik dengan Anda sehingga menciptakan hubungan yang lebih dekat dengan pelanggan. Hal ini juga akan membantu Anda untuk mendeteksi apa kebutuhan yang paling tepat untuk pelanggan Anda.
4. Utamakan Privasi Pelanggan
Ini adalah tantangan tersendiri bagi suatu bisnis untuk terus meng-upgrade sistemnya dan menemukan inovasi baru untuk memprediksi apa kebutuhan pelanggan Anda tanpa perlu mengumpulkan data sensitif dari pihak pelanggan.
Strategi ini adalah memastikan privasi pelanggan yang merupakan hal utama yang perlu Anda perhatikan. Selain itu, Anda perlu memastikan bahwa pelayanan yang maksimal dapat Anda upayakan sebagai pengganti dari data pelanggan.
5. Update Tren Terbaru
Setiap tahun selalu ada inovasi baru dari perkembangan zaman. Tugas Anda sebagai marketers adalah terus mengamati perkembangan ini untuk menciptakan strategi digital marketing yang tepat.
Misalnya, dengan melihat betapa berpengaruhnya tren penggunaan channel TikTok dan Reels saat ini mampu menjadi pertimbangan Anda untuk mengoptimalkan penggunaan kedua channel tersebut. Anda juga dapat mempelajari karakteristik dan behavior dari channel tersebut.
Dapatkan tips dan trik menarik seputar digital marketing di blog kami. Ingin memulai menggunakan produk kami? Daftarkan diri Anda di sini.
Jangan lupa subscribe ke email newsletter kami di sini untuk mengetahui artikel, produk, event, dan promosi baru kami.
(K.A)