7 Contoh Program Affiliate Marketing Indonesia Terbaik
Penggunaan strategi digital marketing saat ini sudah banyak digunakan oleh perusahaan besar. Dengan aspek digital marketing ini perusahaan dapat menjangkau lebih banyak audience secara cepat dan efektif daripada menggunakan cara marketing yang tradisional. Untuk itu, saat ini terdapat banyak channel dalam penggunaan aspek digital marketing. salah satu contohnya seperti affiliate marketing.
Apa Itu Affiliate Marketing?
Affiliate marketing merupakan strategi pemasaran yang sistemnya mempromosikan produk orang lain kemudian mendapatkan komisi yang kecil di setiap penjualan. Penjelasan secara konsepnya adalah seseorang memasukan link atau postingan yang memiliki sponsor pada blog post di website, landing pages, atau sosial media. Anda juga dapat mendaftarkan diri sebagai member afiliasi dari suatu perusahaan.
Saat ini penggunaan strategi affiliate marketing sudah banyak diterapkan oleh perusahaan besar seperti Tokopedia, Shopee, TikTok, dan sebagiannya. Perusahaan-perusahaan ini sudah memiliki banyak member dari program affiliate marketing. Member hanya perlu mengunggah video pada sosial media mereka, kemudian menautkan link produk di dalamnya.
7 Affiliate Marketing Programs Indonesia
Di luar negeri, ada Amazon Affiliates sebagai salah satu program affiliate network paling populer. Nah, dalam artikel ini kami akan memiliki beberapa contoh 7 program affiliate marketing Indonesia yang menguntungkan sekaligus yang bisa Anda coba.
1. Affiliate Marketing Tokopedia
Tokopedia memiliki salah satu program afiliasi Indonesia yang begitu populer. Tokopedia merupakan online marketplace yang menawarkan berbagai macam produk. Anda bisa ikut mempromosikan produk-produk di sana dengan daftar program affiliate marketing-nya.
Dari program ini, Anda bisa memperoleh komisi untuk setiap affiliate product Tokopedia yang terjual dengan membagikan link produk yang di-generate melalui Tokopedia Affiliate Platform ke media sosial Anda seperti YouTube, Facebook, Instagram, Twitter, TikTok, dan Website.
Selain itu, Anda bisa mendapatkan 10% komisi maksimal Rp50.000 untuk setiap produk yang terjual dari link produk dan link halaman toko yang Anda bagikan. Jika ada yang mengunjungi link produk dan halaman toko yang Anda bagikan tersebut, Anda juga berkesempatan untuk mendapatkan komisi kunjungan.
2. Affiliate Marketing Shopee
Perusahaan e-commerce selanjutnya adalah Shopee. Shopee Affiliates Program ini menawarkan penghasilan tambahan untuk sebagian banyak orang terutama content creators. Caranya dengan mempromosikan link affiliates produk pilihan Anda dan bagikan ke media sosial Anda seperti Twitter, Facebook, TikTok dan sebagiannya.
Affiliate income yang Anda dapatkan ketika menggunakan program Shopee ini sebesar 10% untuk pesanan dari toko yang Anda promosikan. Komisi akan masuk ke dalam saldo akun Shopee Anda dan dibayarkan melalui ShopeePay Anda setiap 1 minggu sekali, dengan catatan minimal Anda mempunyai saldo akun ShopeePay Rp10.000.
3. Affiliate Marketing TikTok
Perusahaan yang bergerak di bidang jaringan sosial dan platform video musik yang berasal dari Tiongkok ini mempunyai program affiliate marketing bagi para penggunanya. Dalam program affiliate TikTok sendiri terbagi 2 affiliate programs yaitu kreator dan toko.
Bagi Anda yang ingin membuka program afiliasi TikTok Shop anda harus mengunjungi link TikTok Affiliate program di situs web mereka. Pastikan Anda mengisi semua form data yang dibutuhkan seperti informasi bisnis Anda mulai alamat, gudang, nama kontak, nomor telepon, dan verifikasi KTP saja.
Sedangkan bagi Anda yang merupakan seorang content creator, nda harus membuka website TikTok affiliate program di sini. Setelah mendaftarkan diri, Anda bisa masuk ke akun TikTok Anda kemudian masuk ke menu TikTok Shop yang ada di pengaturan dan privasi.
Kemudian, Anda bisa tambahkan produk ke dalam toko yang Anda inginkan dengan klik “Tambahkan Produk Afiliasi”. Selanjutnya pilih produk yang Anda jual atau tautkan link dari e-commerce dan selesai. Keuntungan komisi yang Anda dapat ketika menggunakan program TikTok Shop ini adalah 10% dari hasil penjualan setiap produk.
4. Affiliate Marketing Zalora
Selanjutnya ada program affiliate marketing dari ZALORA. Merupakan salah satu e-commerce terbesar Indonesia yang menawarkan produk fashion. Program affiliate ini cocok bagi Anda yang mengikuti trend niche fashion/lifestyle.
Cara kerja affiliate program ini adalah Anda akan diminta untuk menampilkan iklan ZALORA, lalu customer klik iklan tersebut dan kemudian customer diarahkan ke website ZALORA untuk membeli produk dalam kurun waktu 7 hari, selanjutnya apabila transaksi pembelian selesai, Anda mendapatkan komisi.
Komisi yang bisa Anda dapatkan jika mengikuti program affiliate marketing ini adalah sebesar 6% setiap transaksi untuk pelanggan baru dan sebesar 4% setiap transaksi untuk pelanggan lama.
5. Affiliate Marketing Bukalapak
Program affiliate marketing dari Bukalapak ini ditujukan bagi semua orang untuk mempromosikan mitra Bukalapak itu sendiri. Program ini akan memberikan Anda komisi setiap Anda mempromosikan mitra Bukalapak dan berhasil mengajak orang lain bergabung menggunakan link promosi Anda.
Komisi yang bisa Anda dapatkan cukup besar ketika Anda mendaftar program ini. Anda bisa mendapatkan Rp3.000 untuk setiap pengguna baru yang melakukan transaksi. Jadi, jika Anda mendapatkan 100 pengguna baru dalam 1 bulan Anda bisa mendapatkan komisi sebesar Rp300.000.
6. Affiliate Marketing Tiket.com
Program affiliate marketing Tiket.com ini sangat cocok jika Anda mempunyai bisnis di bidang pariwisata atau travel. Dengan begitu, Anda mendapatkan keuntungan yang lebih jika menggunakan program ini.
Cara mendaftar program affiliate Tiket.com adalah dengan membuka website Tiket.com. Keuntungan yang Anda dapat dalam menggunakan program ini berbagai macam, mulai dari keuntungan komisi sampai voucher gratis.
Tiket.com menawarkan API (Application Programming Interface) yang bisa Anda gunakan di situs bisnis Anda. API tersebut terhubung dan melayani penjualan tiket pesawat, kereta api, sampai voucher hotel yang disediakan oleh Tiket.com
Selain itu, komisi yang bisa Anda dapatkan bisa berbeda-beda tergantung dari apa yang pengguna pesan. Misalnya, jika ada customer yang memesan tiket pesawat, maka Anda akan mendapatkan komisi sebesar Rp10.000 per kursi. Sedangkan jika ada customer yang melakukan pemesanan tiket hotel jauh lebih besar, berkisar 40% hingga 60%.
7. Affiliate Marketing Lazada
Program affiliate marketing yang terakhir ini adalah perusahaan e-commerce Lazada. Program ini menyediakan banyak barang seperti alat olahraga, gadget, perlengkapan motor, dan masih banyak lagi.
Anda bisa mengikuti program afiliasi Lazada ini dengan mempromosikan barang yang dijual di website Lazada menggunakan marketing tool yang sudah disediakan. Seperti tautan, banner, kode script, dan semacamnya. Keuntungan yang bisa Anda dapatkan ketika mengikuti program affiliate Lazada ini adalah sebesar 3% hingga 7% per hari bergantung pada kategori produk yang Anda promosikan.
Cara Paling Efektif untuk Affiliate Marketing
Anda bisa menjadi salah satu afiliator untuk program-program di atas. Dan seperti yang Anda tahu, ada banyak metode yang bisa Anda gunakan untuk mendistribusikan link dari perusahaan afiliasi Anda. Namun, di antara semua itu, manakah cara yang paling efektif?
Ternyata email marketing adalah jawabannya. Anda bisa bekerja sama dengan kami untuk mengirimkan link afiliasi secara reguler dan terjadwal. Gunakan layanan email marketing kami dan mulai campaign Anda! Tunggu apa lagi? Hubungi kami di sini!
Itu dia ketujuh program affiliate marketing Indonesia yang terbaik saat ini. Dapatkan juga tips dan trik menarik tentang marketing lainnya pada blog kami atau subscribe newsletter kami di sini. Jika Anda ingin menggunakan strategi affiliate marketing melalui email marketing untuk meningkatkan keuntungan bisnis Anda, Anda bisa daftarkan diri Anda di sini.
(A.B) edited by (V.V)