Cara Desain Email Anda secara Efektif

Pada dunia email marketing, Anda perlu memahami desain email yang menarik sehingga pelanggan akan merasa tertarik dengan tampilan yang digunakan. Tidak hanya sekedar konten saja loh yang harus diperhatikan dalam pembuatan email. Konten sudah keren, tapi tidak dengan desain yang menarik tentu saja sia-sia.

Ingat, jangan lebay dalam memberikan elemen desain yang akan digunakan ke dalam email. Hal paling penting adalah pesan tersampaikan secara utuh dan efektif sehingga dapat memberikan revenue bagi marketers. Berikut kami bagikan bagaimana cara mendesain email marketing yang efektif:

  1. Perhatikan Elemen-elemen
    Bertujuan untuk memberikan impression kepada pelanggan agar melakukan click-through. Pertimbangkan penggunaan elemen layout yang se-kreatif mungkin (jangan membosankan), tone warna yang soft dan konsisten, typography yang mencerminkan karakter perusahaan Anda, animasi yang wajar tidak berlebihan, dan terakhir jangan abaikan penggunaan negative space dalam desain agar memberikan kesan fleksibel sehingga pelanggan dapat leluasa melihat desain email beserta konten Anda.
  1. Mobile Friendly
    Tampilan email yang dapat ditampilkan dengan utuh oleh perangkat mobile tentunya akan meningkatkan efektivitas email marketing Anda. Sebaiknya setelah menyelesaikan desain email Anda, lakukan testing tampilan tersebut dengan mencoba mengaksesnya melalui perangkat mobile. Pastikan konten email tersebut ditampilkan tidak berantakan dan sama menariknya dengan tampilan melalui desktop.

  2. Sertakan Call-to-Action dan URL Website Anda
    Menyertakan call-to-action adalah hal yang krusial dalam email marketing. Tanpa adanya call-to-action, konsep email marketing Anda tidak tersampaikan. Sertakan juga URL Website Anda, bisa diletakkan dalam call-to-action.

  3. Sesuaikan Desain dengan Konten
    Perlu diingat, bahwa konten dari email Anda sebaiknya dibuat sesederhana mungkin untuk mencegah pelanggan hanya mengamati email tetapi tidak membaca dan memahaminya. Jadi, buatlah konten yang relatif cepat untuk dibaca dan sesuaikan desain dengan tema isi konten tersebut.

Empat hal di atas adalah apa-apa saja yang Anda bisa pertimbangkan dalam membuat desain email Anda. Selamat mencoba!

Subscribe newsletter kami di sini, gratis! Dapatkan tips menarik langsung ke dalam inbox Anda, atau bergabunglah dengan channel telegram MTARGET. Baca artikel lainnya di blog MTARGET.


MTARGET.co adalah sebuah perusahaan SaaS (software as a service) yang membuat email system dengan teknologi artificial intelligence.