Marketing Email dan Transactional Email, Apa Perbedaannya?

Seperti yang sudah dijelaskan pada artikel sebelumnya bahwa definisi email marketing adalah versi digital dari surat yang datang ke rumah kita (baca selengkapnya di sini). Cara ini seharusnya lebih efektif dan simple bila dibanding mengirimkan brosur dan kupon ke rumah konsumen.

Selain itu, email marketing juga dapat berfungsi sama dengan mengirimkan barang tersebut ke email konsumen seiring dengan perkembangan dunia digital saat ini, Anda tidak perlu repot-repot datang ke toko pengirim brosur ini. Anda hanya perlu usaha lebih di jari kita untuk mengeklik emailnya.

But, today… kami akan membahas perbedaan antara marketing email dan transactional email. Apakah Anda tahu perbedaan antara keduanya? Yuk langsung saja simak penjelasannya di bawah ini:

Definisi dari Marketing Email & Transactional Email

  1. Marketing Email:
    Definisi dari marketing email sendiri yaitu jenis email yang dikirimkan terdiri dari pesan komersial atau konten yang ditujukan untuk tujuan komersial. Marketing email secara general dikirimkan kepada kelompok dari kontak yang termasuk prospek atau konsumen. Tidak seperti transactional emails yang bersifat sebagai pemicu dan sudah diprogram pengirimannya, marketing email sendiri diatur waktunya dan dikirimkan secara strategis kepada daftar penerima Anda.
  1. Transactional Email:
    Definisi dari transactional email yakni bisa dikatakan one-to-one emails yang mengandung informasi yang melengkapi transaksi atau proses saat audiens memulai berinteraksi dengan Anda. Contoh umumnya yakni e-commerce, setelah membeli sebuah item maka Anda akan menerima email receipt yang menginformasikan tentang keterangan item, harga, dan keranjang belanja. Transactional email sendiri dikirimkan ke perseorangan atau individual dibandingkan ke list audiens yang besar. Transactional email  juga berbeda dari marketing email karena email ini mengandung informasi kritikal yang relevan bagi tiap audiensnya. Jenis email ini juga bisa dikatakan sebagai trigger emails karena email ini terdiri dari email yang dipicu oleh interaksi dari audiens dengan web app.

Jadi, jangan sampai salah mengartikan antara marketing email dan transactional email ya!

Tidak ingin ketinggalan kabar terbaru kami? Mari bergabung ke channel telegram MailTarget atau subscribe ke newsletter kami [disini]


MailTarget.co adalah sebuah perusahaan SaaS (software as a service) yang membuat email system dengan teknologi artificial intelligence.