Alasan Mengapa Segmentasi Pada Email Marketing Harus Dilakukan

Jika Anda pikir memiliki alamat email saja sudah cukup tanpa adanya data lebih rinci tentang pemilik email tersebut, maka hal tersebut akan sangat disayangkan. Memiliki alamat email hanyalah awalnya, tapi memiliki data yang relevan tentang pemilik email akan sangat membantu Anda. Salah satu cara untuk memaksimalkan performa email marketing Anda adalah dengan cara melakukan segmentasi daftar email.

Mengapa Segmentasi Penting?

Terdapat beberapa alasan yang mengapa segmentasi dalam email marketing adalah hal penting yang perlu dilakukan. Berikut alasannya:

  1. Pelanggan yang Berbeda
    Memiliki banyak pelanggan dengan beragam ciri khas adalah hal yang bagus, karena Anda dapat lebih memahami masing-masing pelanggan dengan cara yang berbeda-beda. Dengan kasus seperti ini, Anda tidak mungkin akan mengirimkan email yang sama kepada seluruh daftar email. Karena ketika kita membuat satu email dengan acuan pelanggan A, maka belum tentu pelanggan B akan menyukai isi email Anda. Pelanggan tidak akan terlibat jika isi email tidak relevan dengan mereka.

    Itulah mengapa segmentasi penting. Segmentasi akan mengelompokkan beberapa pelanggan ke dalam masing-masing kategori. Sehingga akan memudahkan Anda dalam melakukan pengiriman pada kategori tertentu, dengan isi pesan yang berbeda juga.

  2. Personalisasi
    Masih berhubungan dengan poin 1, yaitu relevansi. Email yang baik adalah email yang relevan dan dikirimkan kepada orang yang tepat. Agar pelanggan lebih menyukai email Anda, lakukan personalisasi pada isi email. Misalkan pelanggan A adalah pelanggan yang baru pertama kali membeli produk, maka kirimkan email dengan isi pesan yang berisi ajakan untuk membeli produk yang kedua kalinya. Jangan kirimkan email yang sama dengan pelanggan B yang belum sama sekali melakukan transaksi.

    Dilihat dari kasus diatas mungkin terlihat sepele, namun sebenarnya dari hal-hal kecil seperti ini Anda dapat memperhatikan pelanggan-pelanggan yang ada. Pelanggan akan merasa senang jika dirinya diperhatikan.

  3. Meningkatkan Reputasi Pengiriman
    Reputasi pengiriman adalah hal yang tidak kalahnya pentingnya juga. Segmentasi dapat mempengaruhi reputasi pengiriman, mengapa? Di poin sebelumnya telah dijelaskan bahwa segmentasi dapat memberikan relevansi, dan personalisasi email. Dari kedua hal tersebut, seharusnya pelanggan telah menerima email sesuai dengan apa yang mereka butuhkan. Sehingga, pelanggan-pelanggan tersebut akan terus membuka email dari Anda, atau lebih baiknya lagi, terus berinteraksi dengan Anda melalui isi email tersebut.

    Bandingkan apabila Anda tidak melakukan segmentasi pengiriman. Pelanggan akan merasa email yang diterima tidak relevan, belum lagi jika email tersebut tidak ada personalisasi. Email akan diabaikan oleh pelanggan. Semakin lama, bukan tidak mungkin apabila pelanggan akan terus mengabaikan email, menghapus email, atau yang lebih parahnya lagi adalah ketika pelanggan memilih ‘report as spam’ pada email yang Anda kirimkan. Tentu siapapun tidak ingin mengalami hal tersebut karena dapat mempengaruhi reputasi pengiriman. Ketika selanjutnya Anda mengirim email, email akan langsung masuk ke kotak spam.

Baca juga

Tipe Segmentasi yang Perlu Diketahui

Segmentasi dapat berarti banyak ketika Anda ingin mengirimkan email marketing. Banyak jenis segmentasi yang dapat dilakukan melalui email marketing. Jika Anda tertarik untuk menggunakannya, paham terlebih dahulu definisi tipe segmentasi yang memiliki arti yang berbeda-beda:

  • Segmen demografis
    Segmen ini membagi subscriber Anda berdasarkan demografis mereka, mungkin usia, bahasa, atau jenis kelamin. Anda dapat menargetkan user dengan personalisasi menggunakan tipe segmen ini untuk meningkatkan hubungan Anda dengan subscriber.

  • Segmen e-commerce
    Segmen ini berdasarkan data dari pelanggan yang terhubung dengan e-commerce dan meningkatkan penjualan dengam pelanggan yang sudah ada (dan mungkin menarik pelanggan berpotensi). Tipe segmen ini memiliki banyak pilihan, termasuk barang yang spesifik atau barang yang paling banyak dibeli, data pembelian, dan status pelanggan. Opsi pre-built untuk status pelanggan seperti bekas, pertama kali, atau pelanggan potensial juga termasuk.

  • Segmen email engagement
    Tipe ini berdasarkan pada interaksi dengan campaign, seperti siapa yang click campaign atau siapa yang tidak. Termasuk data subscriber tentang campaign dan aktivitas automation dan rating member, segmen ini lebih sering digunakan untuk follow up campaign sebelumnya atau re-engage subscriber dengan aktifitas yang rendah.

  • Segmen berdasarkan ketertarikan
    Dibuat dari ketertarikan dan referensi yang dipilih subscriber ketika mereka sign up atau ketika update profile. Membagi list ke dalam segmen ini sangat baik untuk memastikan subscriber mendapatkan konten sesuai dengan yang mereka inginkan atau memilih seberapa sering mereka akan menerima email dari Anda.

  • Segmen list aktivitas
    Segmen ini dapat digunakan untuk menggaet subscriber baru dengan campaign terbaru, atau mengirim tawaran kupon online sebagai ucapan terima kasih kepada subscriber karena telah mengunjungi dan subscribe melalui salah satu media sosial Anda.

  • Segmen lokasi
    Segmen ini menggunakan data geo-location setiap subscriber berdasarkan area geografis dalam mengirim campaign. Contohnya, Anda mungkin ingin menargetkan pelanggan di daerah tertentu dengan penawaran pengiriman spesial.

Sebenarnya masih banyak lagi tipe segmentasi yang dapat digunakan, namun umumnya adalah beberapa tipe yang telah disebutkan diatas. Anda dapat menambahkan kategori segmentasi baru sesuai dengan apa yang Anda perlukan. Menarik bukan? Sekarang saatnya Anda melakukan segmentasi pada daftar kontak email yang dimiliki. Baca disini untuk melakukannya.

MTARGET memiliki fitur label pada Contact Book yang memungkinkan untuk melakukan segmentasi pada daftar kontak email yang ada. Dengan fitur ini Anda dapat melakukan segmentasi dan membagi kontak sesuai dengan kategori yang dibutuhkan, bisa berdasarkan demografis, atau segmen lain yang telah dijelaskan diatas. Manfaatkan fitur label MTARGET sekarang juga selama 14 hari untuk meningkatkan performa email marketing Anda. Selamat mencoba!

Subscribe newsletter kami di sini untuk mendapatkan tips & perkembangan seputar email marketing gratis. Baca juga artikel-artikel lain di blog MTARGET dan jangan lupa bergabung di channel Telegram MTARGET untuk informasi lainnya seputar MTARGET dan berita-berita terbaru.
(Y.P)