Digital Presence: Definisi Hingga Cara Meningkatkannya

Pernahkah Anda mendengar tentang digital presence? Istilah ini memang masih terdengar asing bagi sebagian orang yang baru mengenal bisnis online. Banyak pelaku bisnis seperti Anda yang masih sedikit menerapkan dan memanfaatkan digital presence ini dalam bisnisnya.

Pada artikel berikut ini, kami akan menjelaskan digital presence mulai dari definisi, elemen-elemen, manfaat, dan cara meningkatkannya.

Apa Itu Digital Presence?

Digital presence atau kehadiran digital merupakan bagaimana bisnis Anda muncul secara digital atau online. Kehadiran website bisnis Anda terdiri dari beberapa komponen berbeda yang dapat disimpulkan sebagai kesan yang dibuat oleh bisnis Anda secara online melalui konten, mesin penelusuran, media, dan platform digital lainnya seperti platform media sosial.

Beberapa audiens mungkin mencari produk atau layanan bisnis yang mereka butuhkan, sehingga mereka akhirnya mengunjungi situs website bisnis Anda dan membaca konten blog Anda. Atau audiens menjelajahi Facebook dan menemukan profil social media account bisnis Anda atau paid advertisement.

Elemen-Elemen Penting dalam Digital Presence

Mengingat digital marketing channels semakin banyak dan terus berkembang hingga saat ini, artinya Anda perlu mempunyai marketing strategy yang komprehensif untuk mengembangkan, menerapkan, mengelola, dan menyempurnakan kehadiran digital bisnis Anda di seluruh marketing channels yang ada. Berikut di bawah ini beberapa elemen-elemen penting dalam digital presence.

1. Website

Membuat website bisnis Anda merupakan inti dari kehadiran digital. Pada saat ingin mengetahui lebih lanjut mengenai brand maupun produk atau layanan bisnis Anda, maka situs website sering kali menjadi tempat pertama yang mereka tuju.

💡
Tips: Anda dapat membangun digital presence bisnis maupun produk atau layanan bisnis Anda dan meningkatkan conversion rate bisnis menggunakan No-Code-Microsite-Builder kami. Anda bisa mencoba nya di sini.

Anda dapat membuat landing page sendiri mengenai produk atau layanan bisnis yang perlu dioptimalkan dan disempurnakan. Hal itu bertujuan untuk menjalankan branding bisnis Anda secara konsisten, menginformasikan bisnis maupun produk atau layanan bisnis terbaru, desain landing page yang responsif, dan navigasi halaman yang disederhanakan. Itu semua sangat penting guna meningkatkan user experience audiens bisnis Anda.

Jangan lupa, untuk selalu menerapkan Search Engine Optimization (SEO) pada setiap halaman website dan artikel blog yang Anda unggah. Hal ini penting mengingat kaitannya dengan search results merek bisnis Anda di search engine seperti Google.

Dengan menerapkan hal tersebut, Anda dapat membuat bisnis Anda memiliki kredibilitas tinggi sehingga memberikan dampak besar bagi audiens bisnis agar tertarik untuk membeli produk atau layanan bisnis Anda.

2. Email Marketing

Menjalankan email marketing dapat meningkatkan digital presence bisnis Anda. Jika Anda mengirimkan email newsletters yang isi kontennya menampilkan artikel, e-book, atau case study yang berhubungan dengan produk atau layanan bisnis Anda agar menjangkau audiens bisnis Anda untuk mengunjungi website bisnis Anda.

💡
Tips: Anda dapat membuat email newsletters yang dipersonalisasi dengan layanan email marketing kami untuk menjangkau calon pelanggan Anda secara lebih luas!

3. Social Media Marketing

Tidak hanya melalui website, Anda perlu menjalankan social media presence untuk meningkatkan brand awareness sekaligus menjangkau segmen audiens tertentu yang banyak menghabiskan waktu di social media platforms tersebut. Seperti Facebook, Twitter, TikTok, atau Instagram.

Pastikan bisnis Anda untuk terus aktif berhubungan baik dengan audiens bisnis Anda dengan membalas komentar dan mengunggah ulang feedback atau ulasan dari mereka.

4. Online Advertising

Saat audiens mengunjungi situs website bisnis Anda, mereka sering melakukan Google searches menggunakan keyword nama bisnis Anda atau menuliskan produk atau layanan bisnis Anda di mesin pencari seperti Google. Untuk itu, Anda perlu menjalankan online advertising agar dapat membangun kehadiran online bisnis yang baik di depan target audience.

💡
Tips: Anda dapat menggunakan Pay-Per-Click (PPC), Google Ads, atau social media ads agar meningkatkan brand awareness dan kehadiran online bisnis Anda.

Mengapa Digital Presence Penting?

Karena dengan menjalankan kehadiran digital pada bisnis Anda, maka dapat meningkatkan brand awareness bisnis Anda agar lebih mudah dikenal oleh target audiens yang lebih luas, memperoleh audiens bisnis baru ketika mereka mengunjungi website bisnis Anda, juga mempromosikan produk atau layanan bisnis Anda menjadi mudah.

Bangun Digital Presence Bisnis Anda Menggunakan Email Marketing Kami

Sebagai salah satu penyedia email capabilities yang memiliki misi untuk membantu bisnis-bisnis di luar sana, kami mempunyai layanan email marketing yang dapat membangun digital presence bisnis Anda. Melalui layanan ini, Anda bisa mendapatkan fitur emailing dan personalisasi yang dapat membantu Anda membuat konten secara lebih terstruktur agar efektif menjangkau audiens.

Anda juga akan mendapatkan fitur automation yang berfungsi untuk meningkatkan produktivitas agar Anda tidak perlu lagi mengirimkan email newsletters secara manual. Jadi, Anda bisa melakukan set up pengiriman email dengan mudah dan cepat.

Selain itu, fitur yang bisa Anda dapatkan ketika menggunakan layanan email marketing kami yaitu A/B testing yang berfungsi untuk membantu Anda memastikan pengiriman email dengan tepat hingga menganalisis tipe email apa yang memberikan open rate dan click-through rate tertinggi.

Kelebihan lain yang ada pada layanan email marketing kami yaitu, layanan kami sudah berbasis Artificial Intelligence (AI) yang bernama Digital Intelligence Assistant (DIA). Dengan DIA, Anda dapat menulis email newsletters mulai dari subjek, preheader, dan body email dengan efektif, cepat, dan mudah.

Adanya DIA ini dapat memangkas waktu Anda. Jadi, Anda perlu menentukan ide dan konsep email newsletters, mengembangkan strategi email marketing campaigns bisnis Anda, dan menganalisis performa email newsletters bisnis Anda.

Baca Juga

Konklusi

Adanya digital presence adalah wajah yang dihadirkan bisnis Anda ke dunia online yang mempunyai tujuan utama yaitu branding produk atau layanan bisnis Anda. Apabila Anda merancang website bisnis Anda dengan baik, maka dapat meningkatkan kehadiran online.

Cara ini dapat memungkinkan potential customers akan disambut oleh bisnis Anda, sehingga mereka akan melakukan riset terlebih dahulu mengenai bisnis Anda dan pada akhirnya tertarik untuk membeli produk atau layanan bisnis Anda.

Demikianlah ulasan digital presence mulai dari definisi, elemen-elemen, mengapa penting, dan bagaimana cara meningkatkannya yang perlu Anda ketahui. Untuk mendapatkan informasi lain seputar email marketing, silakan kunjungi blog kami. Atau daftarkan diri Anda di sini untuk menggunakan layanan email marketing bertenaga AI kami.

(A.B)