Rekomendasi E-Book Email Marketing

Strategi ini adalah inovasi yang terjadi akibat besarnya penggunaan email khususnya di dunia profesional dalam era digital, termasuk di antaranya oleh para pelaku bisnis yang kini hampir semuanya membutuhkan strategi email marketing dalam meningkatkan produktivitas bisnis yang dilakukan di berbagai industri.

Salah satu keunggulan email marketing adalah menjadi strategi yang mampu memberikan ROI tinggi. Kini Anda dapat memahami dan mengembangkan strategi email marketing bagi bisnis Anda dengan membaca beberapa rekomendasi E-Book mengenai email marketing yang kami sediakan.

Berikut ini adalah beberapa rekomendasi E-Book email marketing yang dapat Anda unduh secara gratis:

1. Whitepaper: “Email Marketing untuk Industri Keuangan”

Hampir setiap industri kini membutuhkan email marketing sebagai salah satu strategi yang dapat membantu dalam meningkatkan pertumbuhan bisnis mereka, salah satunya adalah industri keuangan yang kini menjadikan personalisasi dan hubungan baik dengan nasabah sebagai salah satu tujuan bisnis.

Ketahui selengkapnya mengenai peran email marketing untuk industri keuangan dan bagaimana strategi ini dapat membantu industri keuangan untuk mencapai tujuan mereka. Anda bisa mengakses whitepaper kami secara gratis dengan download di sini.

2. E-Book: “Prediksi Tren Email Marketing Tahun 2022”

Ini sudah seringkali diketahui oleh seluruh pelaku bisnis, namun email sudah menjadi salah satu platform digital yang digunakan oleh hampir seluruh pengguna internet di dunia. Maka dari itu, strategi email marketing dinilai menjadi strategi pemasaran yang mampu memberikan tingkat ROI tinggi di antara strategi digital marketing lainnya.

Tak terkecuali pada tahun 2022, yang memiliki berbagai inovasi baru dalam penggunaan email sebagai media pemasaran. Ketahui selengkapnya melalui E-Book kami dan download secara gratis di sini.

3. Business Report: “The ROI of Personalized Marketing”

Salah satu keunggulan email marketing adalah mampu meningkatkan ROI melalui personalized marketing. Tidak hanya itu, email marketing juga menawarkan biaya operasional yang sangat terjangkau jika dibandingkan dengan strategi marketing lainnya.

Melalui business report kami, Anda dapat mengetahui bagaimana personalisasi dalam email mampu meningkatkan ROI bisnis Anda hingga mencapai angka 3800%. Baca selengkapnya dengan unduh business report berikut ini.

4. E-Book: “Panduan A/B Testing untuk Memaksimalkan Kegiatan Marketing”

Strategi yang biasa digunakan untuk memastikan bahwa Anda telah mengirimkan konten terbaik dalam setiap kegiatan email marketing yang Anda lakukan adalah dengan melakukan A/B Testing. Ini pada dasarnya merupakan eksperimen terhadap dua variabel atau lebih yang dilakukan secara bersamaan untuk melihat variabel mana yang menghasilkan performa terbaik bagi konten Anda.

Ini dapat diukur dalam berbagai hal, misalnya seperti conversion rate, open rate, dan sebagainya. Anda kini bisa mengetahui panduan A/B Testing untuk memaksimalkan kegiatan marketing Anda melalui email dengan mengunduh E-Book kami secara gratis di sini.

5. E-Book: “Strategi Mengelola Database Customer dengan Efektif”

Jumlah data yang besar tentu akan memudahkan pergerakan dan aktivitas bisnis Anda. Namun, perlu diketahui pula bahwa Anda juga perlu mengolah database customer yang Anda miliki secara strategis untuk memaksimalkan pemanfaatannya.

Bagaimana caranya? Untuk memahami strategi pentingnya pengelolaan database customer dengan efektif kini dapat Anda pelajari melalui E-Book yang kami sediakan. Download secara gratis di sini untuk ketahui strategi lengkapnya.

Download E-Book menarik lainnya seputar digital marketing di blog kami. Ingin memulai menggunakan produk kami? Daftarkan diri Anda di sini. Jangan lupa subscribe ke email newsletter kami di sini untuk mengetahui artikel, produk, event, dan promosi baru kami.
(K.A)