MailTarget DigiTalk Vol.2

MailTarget DigiTalk kembali dengan tema "Facebook Marketing VS Email Marketing, which is the right for your business?”. Acara DigiTalk kali kedua ini diselenggarakan pada tanggal 6 Desember 2017 di JSC Hive Coworking Space.

Saat ini, hampir semua bisnis mulai shifting strategi marketingnya ke arah digital dan untuk memperoleh cara yang efektif merupakan hal yang paling diinginkan setiap bisnis. Acara ini merupakan bentuk sharing & diskusi dari MailTarget untuk memberikan jawaban dan berbagi pengetahuan tentang digital marketing, lebih spesifik ke email marketing pada masyarakat.

Acara yang dimulai pada pukul 19.00 WIB ini diwarnai dengan matinya listrik di awal acara. Walaupun keadaan di ruangan gelap tapi para peserta yang sudah memenuhi ruangan tetap antusias dengan sedikit diskusi awal mengenai apa digital marketing oleh pemateri DigiTalk Yopie Suryadi (founder MailTarget.co) dan Renatha Warsito (Digital Strategist Evhive).

MailTarget DigiTalk Vol.2

Materi pertama dibawakan oleh Renatha Warsito yang menyampaikan konsep dan implentasi facebook pixel untuk melakukan facebook marketing. Disampaikan dengan detail, Facebook Pixel merupakan kode dari facebook yang diintegrasikan ke halaman website untuk merekam data kunjungan dan diproses sebagai retargeting ads melalui platform facebook.

Kemudian dilanjut dengan pembicara kedua yaitu Yopie Suryadi. Disini diulas lebih jauh tentang keunggulan facebook marketing dan email marketing dalam beberapa hal. Facebook & Email memiliki keunggulan masing-masing, namun memadukan keduanya merupakan cara yang tepat untuk memaksimalkan kegiatan digital marketing bisnis Anda.

Facebook dengan keunggulan massive data pengguna yang terkelompok dalam berbagai kategori seperti demografis, interest dan behaviours dapat digunakan untuk membantu kegiatan email marketing dalam membangun kelompok audience yang lebih luas dan tertarget. Selain itu ada satu hal menarik yang juga disampaikan oleh founder MailTarget yang sering disapa Om Yop ini, "Email marketing itu memiliki ROI paling tinggi yaitu mencapai 3800%”. Lebih lanjut mengenai kutipan ini rencananya akan diulas lebih detail pada event selanjutnya.

MailTarget yang memiliki visi “Mendigitalkan Indonesia” ini menutup DigiTalk vol.2 dengan foto bersama yang kemudian dilanjut mingle dengan para peserta. Semuanya berjalan dengan baik dan akan berlanjut pada event DigiTalk vol.3.

Nantikan artikel lainnya di blog MailTarget. Kami juga mengirimkan newsletter yang berisikan tips & perkembangan seputar email marketing gratis disini. Jangan lupa bergabung di channel Telegram MailTarget untuk informasi lainnya seputar MailTarget dan berita-berita terbaru lainnya seputar email marketing. Stay tuned!


MailTarget.co adalah sebuah perusahaan SaaS (software as a service) yang membuat email system dengan teknologi artificial intelligence.