Outbound Mail: Pengertian, Cara Kerja, Manfaat, dan Tipsnya

Email marketing adalah salah satu strategi pemasaran yang sangat dibutuhkan oleh perusahaan atau pelaku bisnis. Ini biasa digunakan untuk memberikan informasi bisnis dengan tujuan untuk meningkatkan penjualan produk. Outbound marketing sendiri dapat Anda temukan pada berbagai macam marketing channel termasuk pada email marketing ini.

Outbound mail merupakan metode membangun hubungan dengan konten email. Anda dapat menggunakan metode ini untuk menarik calon konsumen bisnis Anda. Jika Anda bekerja di bidang sales atau marketing yang perlu memperluas jangkauan konsumen, Anda bisa mempelajari bagaimana cara kerja outbound mail ini.

Pada artikel ini, kami akan mengulas tentang outbound mail mulai dari pengertian, cara kerja, manfaat, dan beberapa tips yang dapat digunakan untuk mengoptimalkan email marketing campaign Anda.

Apa itu Outbound Mail?

Outbound mail merupakan jenis marketing atau advertising communication yang dikirimkan oleh perusahaan/pelaku bisnis kepada potential leads. Hal ini sering terjadi pada Business-To-Business (B2B) Commerce. Aktivitas outbound mail melibatkan penerima yang belum menerima email reguler dari perusahaan.

Sedangkan pengirim sendiri telah mengidentifikasi penerima sebagai seseorang yang dapat memperoleh manfaat dari barang atau jasa yang ditawarkan perusahaan. Dasar dari penentuan ini adalah kesesuaian penerima email dengan profil konsumen yang ideal bagi bisnis Anda.

Berikut ini faktor-faktor penilaian profil konsumen yang ideal:

  • Industri. Konsumen yang ideal untuk bisnis Anda adalah mereka yang bekerja di sektor industri yang menggunakan barang/jasa yang bisnis Anda tawarkan. Contohnya, produsen suku cadang motor mungkin menemukan konsumen idealnya di industri logistik.
  • Aktivitas. Aktivitas dari konsumen ideal juga menggunakan barang/jasa bisnis Anda setiap hari atau secara berulang sehingga terciptalah demand.
  • Pendapatan. Jumlah pendapatan yang dihasilkan oleh konsumen akan secara langsung memengaruhi berapa banyak yang dapat mereka keluarkan untuk membeli produk bisnis Anda.
  • Ukuran. Ukuran bisnis Anda dapat memengaruhi seberapa besar pesanan market dari konsumen.
  • Lokasi. Anda harus menentukan lokasi bisnis sesuai dengan target market bisnis Anda.
  • Pain Points. Hal ini merupakan tantangan atau hambatan yang dihadapi oleh konsumen. Pastikan Anda menjual barang/jasa yang dapat menyelesaikan permasalahan konsumen.

Cara Kerja Outbound Mail

Penggunaan outbound mail dapat mendatangkan banyak keuntungan untuk Anda. Namun, untuk mengetahuinya, Anda bisa mulai dengan mempelajari cara kerjanya terlebih dahulu. Berikut ini cara kerja outbound mail yang bisa Anda ikuti agar email marketing campaign bisnis Anda sukses:

  • Buat domain email terpisah. Anda harus membuat domain email baru yang diprioritaskan untuk outbound mail bisnis Anda. Hal ini penting sebab akan membantu Anda dalam melakukan proses penyortiran dan menanggapi email dari konsumen.
  • Buat daftar leads. Untuk memulai hal ini, Anda bisa mengembangkan customer profile dengan menentukan siapa yang mungkin menginginkan atau membutuhkan produk/layanan bisnis Anda dan menyempurnakan detail karakteristik konsumen.

    Setelah Anda mempertimbangan profil konsumen, Anda bisa cari leads dengan menggunakan saluran marketing yang bisnis Anda punya seperti website, media sosial, dan sebagainya. Caranya dengan mengumpulkan alamat email dan memasukkannya ke database Anda.
  • Kirimkan outbound mail Anda. Kirimkan outbound mail pertama ke leads, email yang terkirim ini disebut email dingin. Tujuannya agar mendapatkan perhatian dan minat dari leads pada apa yang ditawarkan oleh bisnis Anda.

    Anda bisa memulai email dengan membuat pertanyaan yang langsung menanyakan penerima apakah mereka tertarik dengan produk atau layanan tertentu. Pastikan Anda membuat email ini dengan proses yang cepat dan mudah.

    Selain itu, Anda juga harus bisa menjawab apa solusi dari leads tersebut agar mereka tertarik untuk membeli produk bisnis Anda.
  • Kirim follow-up emails. Setelah mengirimkan email dingin Anda, Anda bisa memulai promosi yang bersifat komprehensif atau secara luas tentang produk terbaru yang Anda tawarkan.

    Pada email yang dikirimkan, Anda bisa perluas pertanyaan awal yang Anda ajukan dengan memberikan jawaban atas pertanyaan potensial yang mungkin dimiliki penerima sebagai tanggapan. Dengan kata lain, Anda dapat menyebutkan mengapa Anda menjangkau konsumen dan masalah apa yang dapat Anda selesaikan untuk mereka.

Manfaat Outbound Mail

Penggunaan email outbound menjadi salah satu metode untuk menarik banyak potential leads dapat menguntungkan bisnis Anda dalam beberapa cara. Berikut ini manfaat utama dari outbound mail:

  • Menjangkau Leads Lebih Luas

Outbound mail dapat Anda gunakan untuk mendapatkan potential customer.. Bisnis itu sendiri meneliti audiens yang mungkin mendapat manfaat dari penawarannya dan menjangkau yang paling menjanjikan.

Upaya tersebut bersifat proaktif dan lebih mungkin menghasilkan daftar leads yang lebih besar daripada yang dihasilkan melalui inbound mail. Hal ini disebabkan oleh banyak leads yang tidak mengetahui bisnis tersebut atau kemungkinan permasalahan konsumen tidak terselesaikan sehingga mereka lebih memilih penawaran bisnis lain.

  • Konversi yang Lebih Cepat

Menggunakan outbound mail dapat menghasilkan leads dengan Return on Investment (ROI) yang lebih cepat daripada inbound mail. Hal ini mungkin terjadi sebab pendekatan outbound mail yang lebih langsung, yang melibatkan ajakan bertindak yang mengundang penerima untuk berkonversi.

Sebaliknya, nurturing pada inbound mail memerlukan pendekatan yang lebih tidak langsung yang biasanya membutuhkan waktu lebih lama untuk menutup kesepakatan dengan potential leads.

  • Implementasi yang Lebih Sederhana

Outbound email campaign sebagian besar terdiri dari hasil identifikasi yang diikuti dengan komunikasi dengan potential leads. Sedangkan inbound email campaign cenderung melibatkan lebih banyak langkah dan upaya lebih besar.

Untuk itu, jika ingin email marketing campaign bisnis Anda berhasil. Anda perlu berinvestasi dalam membangun kehadiran online melalui berbagai saluran pemasaran yang memungkinkan konsumen memperhatikan bisnis Anda secara organik.

Selain itu, outbound emails tidak memerlukan banyak upaya membangun hal tersebut sebab metode ini lebih bersifat untuk menarik langsung potential leads.

Tips Menjalankan Outbound Mail

Anda bisa mempertimbangkan tips berikut ini untuk memandu outbound email campaign bagi bisnis Anda.

  • Pilih nama domain email yang sesuai dengan domain utama bisnis Anda

Nama domain email Anda penting untuk memberi tahu ke penerima tentang identitas bisnis Anda pada outbound mail. Dengan mempertimbangkan hal tersebut, akan memudahkan alur kerja Anda sehingga tidak bingung dalam mengirimkan outbound email.

  • Tambahkan Call-to-Action (CTA) yang Menarik

Dalam email dingin dan follow-up email bisnis Anda, Anda perlu menambahkan Call-to-Action (CTA) agar konsumen melakukan tindakan yang mereka diinginkan. Dalam email dingin juga bisa menjadi ajakan bertindak tersirat yang mengarahkan konsumen daripada meminta tanggapan secara langsung.

Contohnya seperti “saya menantikan tanggapan Anda”. pada follow-up email, Anda bisa lebih mengirimkan email secara langsung dan meminta konsumen untuk membalas email tersebut agar mendapatkan informasi lebih lanjut.

  • Fokus Pada Informasi Dibandingkan Promosi

Outbound mail biasanya lebih efektif bila menghasilkan minat organik pada konsumen. Untuk itu, berikan detail informasi yang menunjukan value dari produk yang Anda jual.

Metode ini dapat mengarahkan konsumen untuk menarik kesimpulan mereka sendiri tentang penerapan produk atau layanan yang dimaksud, dan mengkonversi leads yang lebih banyak sehingga mereka merasa terdorong untuk membeli produk bisnis Anda.

Baca Juga

Demikian mengenai outbound mail yang perlu Anda ketahui. Masih banyak hal-hal lain yang berkaitan dengan praktik pengiriman email marketing. Untuk menguasainya, Anda bisa kunjungi blog kami. Ingin menggunakan email marketing service kami? Silakan daftarkan diri  Anda di sini.

(A.B)