Rekomendasi Software Marketing Automation untuk Anda
Selama masa pandemi, banyak perusahaan dan pelaku bisnis yang mulai menggunakan digital marketing sebagai salah satu strategi untuk menjangkau audiens. Namun, sebagian besar diantaranya masih menggunakan cara manual seperti melakukan pengiriman email dan menyapa pelanggan satu persatu dengan database yang mereka miliki.
Oleh karena itu, pada artikel ini akan sedikit dibahas mengenai rekomendasi beberapa software yang bisa digunakan untuk kebutuhan digital marketing automation. Marketing automation sendiri merupakan sebuah strategi marketing automation dengan menggunakan software baik berbasi aplikasi maupun web. Beberapa rekomendasi software marketing automation yang bisa digunakan yaitu:
Marketo
Software marketing automation pertama yang bisa digunakan adalah Marketo, sebuah tools yang menyediakan analisis secara rinci dengan melakukan identifikasi melalui kekuatan dan kelemahan yang ada pada perusahaan.
Salah satu keunggulan Marketo adalah sudah dilengkapi dengan pandungan marketing automation yang mudah dipahami dan bisa membantu marketing perusahaan untuk terhubung dengan pelanggan.
HubSpot
Rekomendasi selanjutnya untuk kebutuhan software marketing automation yaitu Hubspot. HubSpot sangat cocok digunakan untuk perusahaan dan pelaku bisnis karena memiliki fitur yang cukup sederhana dan mudah digunakan.
HubSpot bisa digunakan untuk melakukan otomatisasi marketing yang dilengkapi dengan kemampuan untuk mengukur dan mengoptimalkan data yang masuk untuk bisa diolah dengan baik sehingga perusahaan bisa terhubung kepada pelanggan secara tepat dan efektif.
Infusionsoft
Marketing automation software lain yaitu Infusionsoft, sebuah pilihan yang bagus jika kamu masih belum memiliki budget yang cukup besar untuk kebutuhan marketing. Sudah ada sejak 16 tahun yang lalu Infusionsoft telah digunakan oleh ratusan ribu pengguna.
Infusionsoft memiliki fitur yang cukup banyak dengan harga yang terjangkau, mulai dari email automation, e-commerce hingga CRM. Salah satu tools andalan yang dimiliki oleh Infusionsoft adalah adanya fitur untuk menghentikan email yang dikirimkan jika pelanggan sudah melakukan tindakan pada email yang dikirim sebelumnya untuk menghilangkan kesan spam yang dilakukan oleh perusahaan dan pelaku bisnis.
AdRoll
Kemudian ada AdRoll software marketing automation yang cukup populer saat ini, dan sudah memiliki lebih dari 30.000 pengguna aktif. AdRoll memiliki fitur yang paling dibutuhkan oleh perusahaan dan pelaku bisnis saat ini, yaitu melakukan pengelompokan pada iklan sesuai dengan target audiens hingga melakukan retargeting dan juga mengatur tata letak iklan tersebut.
Penggunaan teknologi retargeting sangat diperlukan untuk bisa meningkatkan penjualan, karena dengan teknologi ini audiens yang tadinya hanya mencari informasi tentang produk dan layanan kamu akan ‘dihantui’ dengan terus menerus melihat iklan yang sama.
Ontraport
Rekomendasi lain untuk kebutuhan automation software adalah Ontraport. Sebuah tools dengan biaya terjangkau dan penggunaan yang sangat praktis. Penawaran menarik dari Ontraport yaitu adanya pelatihan awal untuk pengguna baru tanpa adanya biaya tambahan, sangat cocok untuk pelaku bisnis baru yang ingin mencoba pemasaran secara digital.
Kelebihan lain yang dimiliki oleh Ontraport adalah bisa diintegrasikan langsung dengan WordPress, Google Ads dan juga Facebook. Jadi, kamu tidak perlu melakukan integrasi secara manual karena semuanya bisa dilakukan pada satu dashboard saja.
Itu dia sedikit pembahasan mengenai rekomendasi software marketing automation yang bisa kamu gunakan untuk bisa memasarkan produk dan layanan lebih mudah juga melakukan personalisasi untuk membuat pelanggan lebih dekat dan nyaman dengan perusahaan.
Sebelum memilih salah satu dari tools yang ada, tips yang perlu diperhatikan adalah sesuaikan dengan budget yang dimiliki oleh perusahaan. Ketika sudah disesuaikan dengan budget yang ada maka tahap selanjutnya fokus pada software yang sudah dimiliki sebelum melakukan pengembangan lebih jauh.
Ingin mendapatkan tips dan trik menarik seputar digital marketing? Kunjungi blog kami di blog.mtarget.co. atau ingin memulai campaign email marketing dengan MTARGET, segera daftarkan diri Anda melalui mtarget.co Anda juga bisa subscribe newsletter kami di sini dan jangan lupa bergabung di channel Telegram MTARGET untuk informasi lainnya seputar MTARGET dan berita-berita terbaru.
(M.M)