5 Contoh Newsletter Email Menarik yang Memicu Pembelian

Newsletter email biasanya mencakup elemen-elemen seperti judul menarik, pengantar yang mengundang, konten utama yang informatif, tautan ke sumber daya tambahan atau halaman web terkait, tawaran khusus, dan panggilan untuk tindakan call-to-action (CTA). Tindakan tersebut meliputi mengarahkan pembaca untuk melakukan tindakan seperti melakukan pembelian, mengunjungi halaman web, mendaftar ke acara, atau berbagi konten dengan orang lain.

Penting untuk dicatat, bahwa efektivitas sebuah newsletter email bergantung pada kualitas kontennya, personalisasi yang relevan, desain yang menarik, dan pengaturan pengiriman yang tepat. Memahami preferensi dan kebutuhan target audiens serta menggunakan analytic tools untuk melacak kinerja dan pengoptimalan dapat membantu meningkatkan keberhasilan newsletter email dalam mencapai tujuan pemasaran yang Anda inginkan.

Apa Itu Newsletter Email?

Newsletter email adalah bentuk komunikasi pemasaran yang dilakukan melalui email untuk mengirimkan konten informatif, berita, promosi, atau tawaran khusus kepada pelanggan atau prospek. Newsletter email sering digunakan untuk bisnis dan organisasi demi menjaga hubungan dengan pelanggan, membangun brand awareness, dan mendorong interaksi atau pembelian.

Newsletter email umumnya dikirim secara berkala, seperti bulanan, mingguan, atau sesuai jadwal yang telah ditentukan. Isi dari newsletter email dapat bervariasi tergantung pada tujuan dan industri yang dituju, tetapi umumnya berisi konten berita terbaru, tips, tutorial, artikel, ulasan produk, penawaran eksklusif, atau informasi acara.

Tujuan dari newsletter email adalah untuk tetap terhubung dengan pelanggan, membangun loyalitas, dan meningkatkan keterlibatan dengan merek. Dengan membuat konten yang relevan dan berharga, bisnis dapat menjaga kehadiran mereka dalam pikiran pelanggan dan memengaruhi keputusan pembelian mereka.

Tips Membuat Email Newsletter yang Efektif

Mengirim newsletter email yang dapat memicu pembelian adalah strategi pemasaran yang efektif. Membuat email newsletter yang efektif dapat membantu Anda membangun hubungan yang kuat dengan pelanggan, meningkatkan keterlibatan, dan mendorong tindakan yang diinginkan. Berikut adalah beberapa tips untuk membuat email newsletter yang dikirimkan menjadi efektif.

1. Tetapkan Tujuan

Tentukan tujuan jelas untuk setiap newsletter yang Anda kirim. Apakah Anda ingin meningkatkan penjualan, membangun brand awareness, menyampaikan informasi terbaru, atau mengundang pelanggan untuk berpartisipasi dalam acara atau promosi tertentu. Memiliki tujuan yang jelas akan membantu Anda merancang konten dan panggilan tindakan yang sesuai.

2. Segmentasi Pelanggan

Kenali dan segmentasikan pelanggan Anda berdasarkan preferensi, demografi, atau perilaku pembelian. Dengan melakukan segmentasi, Anda dapat menyampaikan konten yang lebih relevan dan personal kepada setiap kelompok pelanggan.

3. Judul yang Menarik

Buat judul email yang menarik dan mengundang minat. Judul yang menarik untuk meningkatkan tingkat pembukaan email. Cobalah menggunakan kalimat pendek, menarik, dan memancing rasa ingin tahu untuk menarik perhatian pembaca.

4. Konten yang Berharga

Pastikan konten newsletter Anda bermanfaat, informatif, dan bernilai bagi pelanggan Anda. Sertakan artikel menarik, tips, panduan, atau berita terbaru yang relevan dengan industri atau minat mereka. Berikan nilai tambahan kepada pembaca agar mereka ingin membuka dan membaca newsletter Anda secara teratur.

5. Desain Menarik

Gunakan desain yang menarik dan responsif untuk email newsletter Anda. Pastikan tata letak yang bersih, penggunaan gambar yang relevan dan menarik, dan teks yang mudah dibaca. Perhatikan konsistensi merek dalam desain agar mudah dikenali oleh pelanggan.

6. Panggilan Tindakan

Sertakan panggilan tindakan (call-to-action) yang jelas dan menonjol dalam newsletter Anda. Beri tahu pembaca apa yang diharapkan mereka lakukan setelah membaca email, seperti mengeklik tautan, mengunjungi halaman produk, mendaftar ke acara, atau melakukan pembelian. Pastikan panggilan tindakan tersebut mudah ditemukan dan menarik perhatian.

7. Frekuensi dan Konsistensi

Tentukan frekuensi pengiriman newsletter yang konsisten. Terlalu sering atau jarang mengirimkan newsletter dapat memengaruhi keterlibatan pelanggan. Sesuaikan frekuensi dengan konten yang relevan dan waktu yang tepat untuk audiens Anda.

8. Uji dan Analisis

Lakukan A/B testing pada subjek, konten, atau layout untuk melihat apa yang paling efektif. Gunakan analytic tools untuk melacak dan mengukur kinerja newsletter Anda, seperti tingkat pembukaan, tingkat klik, dan konversi. Analitik ini akan membantu Anda memahami apa yang berhasil dan memperbaiki strategi Anda di masa depan.

9. Optimalisasi Responsif

Pastikan email newsletter Anda dioptimalkan untuk tampil dengan baik di berbagai perangkat, termasuk desktop, tablet, dan ponsel. Desain responsif akan memastikan tampilan yang baik dan pengalaman yang lancar untuk semua pembaca.

Dengan mengikuti tips ini, Anda dapat membuat email newsletter yang lebih efektif dan meningkatkan keberhasilan marketing campaign Anda. Selalu evaluasi dan perbaiki strategi Anda berdasarkan respons dan feedback dari pelanggan Anda.

Contoh Newsletter Email yang Memicu Pembelian

Berikut ini adalah contoh newsletter email menarik yang bisa menjadi referensi Anda.

1. AXA Mandiri

Contoh Newsletter Email AXA Mandiri

Contoh newsletter email yang pertama datang dari AXA Mandiri, dalam newsletter ini AXA memberikan informasi mengenai penyakit tropis berbahaya yang kerap diderita oleh masyarakat Indonesia. Di sini, AXA sebagai asuransi kesehatan menjamin penanganan berbagai penyakit dan mengajak pelanggannya untuk menerapkan asuransi yang sedang ditawarkan.

2. MTARGET

Contoh Newsletter Email MTARGET

Berikutnya ada contoh newsletter email dari kami. Pada sesi newsletter Weekly Round Up, pelanggan diajak untuk throwback satu minggu kebelakang tentang topik yang sedang di highlight. Bagi para pelanggan yang tidak sempat membaca artikel di website, mereka bisa mengeklik tautan yang ada di newsletter.

3. YukMakan

Contoh Newsletter Email YukMakan

Pertanyaan yang muncul ketika Hari Raya Idul Adha tiba, biasanya tidak jauh dari “Daging Sapi Sebaiknya Di Olah Apa?”, YukMakan mencoba menjawabnya lewat newsletter ini, ada artikel berjudul 8 Olahan Daging Sapi & Kambing Favorit Sepanjang Masa Idul Adha, serta artikel terkait lainnya.


Jalankan Newsletter Email Bersama Kami

Email marketing tools mempunyai fitur emailing yang dapat dipersonalisasi. Dengan fitur ini, Anda dapat membuat email marketing campaigns yang tersusun secara rapi sehingga dapat menjangkau konsumen bisnis Anda lebih luas.

Anda juga akan mendapatkan fitur scheduling yang berfungsi untuk meningkatkan produktivitas marketing team bisnis Anda agar tidak perlu lagi mengirimkan email marketing campaigns seperti newsletters secara manual.

Selain itu, ada fitur email templates yang bisa Anda pilih sesuai tujuan dan kebutuhan email marketing campaigns bisnis Anda. Templates ini dapat langsung Anda gunakan atau dikustomisasi terlebih dahulu.

Terdapat juga fitur A/B testing yang dapat membantu Anda untuk memastikan pengiriman email dengan tepat sekaligus dapat menganalisis tipe email apa yang memberikan open rate dan click-through rate tertinggi. Serta, dengan email marketing feature kami, Anda dapat melakukan aktivitas email dari a hingga z secara mudah.

Baca Juga

Itulah penjelasan mengenai apa itu newsletter email, tips membuatnya, hingga contoh newsletter email yang memicu konversi audiens. Jika Anda tertarik membuat newsletter email untuk bisnis Anda, silakan daftarkan diri Anda di sini. Baca artikel lainnya mengenai email marketing di sini, dan subscribe newsletter kami untuk update informasi lainnya.

(A.A)